Golnya Bikin Persib Keok, Sani Rizki Tampak Emosional: Beri Hormat, Sujud Syukur, dan Menangis
Pencetak gol cantik yang bikin Persib keok ternyata lulusan terbaik kepolisian. Sani Rizki tampak emosional dan menangis
Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Golnya Bikin Persib Keok, Sani Rizki Tampak Emosional: Beri Hormat, Sujud Syukur, dan Menangis
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Gelandang serang Bhayangkara FC, Sani Rizki Fauzi sukses membawa Bhayangkara FC meraih kemenangan atas Persib Bandung 1-0 pada pertandingan lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Minggu (6/2/2022) malam.
Sani yang dimainkan sebagai bek kanan sejak awal laga memang kerap membantu serangan.
Alhasil pada menit ke-78, pemain yang baru saja membela Timnas Indonesia itu sukses mencetak gol indah.
Selebrasi Sani Rizki terlihat sangat emosional dengan memberikan hormat, sujud syukur hingga meneteskan air mata.
Baca juga: Sorotan Persib Bandung, Duo CaDas Kok Tak Ganas? Cantanhede Payah, Pemain Cuma Jalan-Jalan
Baca juga: Sukses Bekap Persib Jadi Satu di Antara Penampilan Terbaik Bhayangkara FC, Duet CaDas Gak Ngefek
Seusai laga, Sani mengatakan dirinya sangat bersyukur atas kemenangan dan gol yang ia ciptakan dalam laga ini, terlebih sebelum pertandingan dirinya sangat termotivasi bisa membawa Bhayangkara FC meraih tiga poin.
“Pertama-tama saya mengucapkan syukur kepada Allah SWT atas hasil di pertandingan malam ini dan Alhamdulillah saya juga cetak gol pertama saya di liga 1 ini,” kata Sani.
“Saya sangat bersyukur karena dari awal saya sangat termotivasi untuk pertandingan malam ini dan Alhamdulillah hasilnya sangat bagus dapat tiga poin,” lanjut pemain yang juga anggota Kepolisian berpangkat Briptu itu.
Baca juga: Krisis Pemain, Persija Datangkan Eks-Striker Timnas U-19 dan 7 Pemain Lain
Lebih lanjut, Sani berharap Bhayangkara FC bisa tampil konsisten meraih poin sempurna di laga-laga selanjutnya.
“Kami harus konsisten di pertandingan selanjutnya dan mudah-mudahan kami konsisten dapat tiga poin di laga selanjutnya,” harapnya.
Dengan hasil kemenangan ini Bhayangkara FC kembali bercokol di klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022 dengan 49 poin dari 23 laga yang mereka lakoni.
Sementara Persib Bandung yang baru menjalani 22 laga masih tertahan di peringkat kelima dengan 43 poin.
Baca juga: Bikin Debut Impian, Vlahovic-Zakaria Disekak Allegri, Juventus Keluar dari Perburuan Scudetto
Sosok Sani Rizki
Baca juga: Deretan Pemain Berbakat yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas: Bagus Kahfi Hingga Firza Andika
Sani tak kuasa menahan haru setelah sepakannya mampu menjebol gawang Teja Paku Alam di menit 76.
Di tangan Teja, gawang Persib paling sulit dijebol.
Bahkan pemain sekelas Melvin Platje sampai putus asa dibuatnya. Berkali-kali sepakannya digagalkan Teja.
Barulah di menit 76, lewat aksi Sani, jebol juga gawang Teja Paku Alam.
Baca juga: Shin Tae-yong Unggah Momen Digeruduk Suporter Timnas di Tengah Jalan, Ini Respons Sang Pelatih
Sani pun langsung selebrasi hormat setelah menuntaskan aksinya. Ia bahkan bercucuran air mata.
Sani Rizki Fauzi nama lengkapnya, lahir di Sukabumi pada 7 Januari 1998.
Pria berusia 24 tahun itu anak dari pasangan Edi Riadi dan Ida Kusumawati.
Sani Rizki Fauzi terlahir dari keluarga yang sederhana.
Ayahnya bekerja serabutan alias menjalani berbagai profesi, seperti satpam, pengempul barang bekas, berkebun, bahkan menjadi kuli bangunan.
Lulusan Terbaik
Sani Rizky berhasil lolos masuk polisi pada 2016 silam melalui jalur prestasi olahraga.
Selama 7 bulan Sani RizkiI Fauzi mengikuti pendidikan kepolisian.
Kemudian pada 7 Maret 2017, ia dilantik menjadi polisi berpangkat Bripda.
Baca juga: Bedah Skuad Timnas U-23 Indonesia, Enam Pemain Belia Naik Kelas Efek Regenerasi Shin Tae-yong
Baca juga: Sorotan Persib Bandung, Duo CaDas Kok Tak Ganas? Cantanhede Payah, Pemain Cuma Jalan-Jalan
Hal ini sesuai dengan pernyataan Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Polri yang dijabat Brigjen Pol Dedi Prasetyo saat itu.
Menurutnya, Sani Rizki Fauzi mengikuti tes kepolisian melalui jalur khusus.
“Yang bisa masuk polisi dengan pola rekruitmen khusus bagi pemuda-pemudi yang memiliki prestasi di bidang olahraga dan bidang-bidang lain tahun 2016,” kata Dedi dikutip Tribunbatam.id dari Surya.co.id.
Jalur rekrutmen ini diikuti Rizki karena saat itu ia merupakan anggota Timnas U-19.
Setelah dinyatakan lolos, Rizki menjalani pendidikan di Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Metro Jaya (PMJ).
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Kepala Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono, Sani merupakan salah satu lulusan terbaik.
Baca juga: Sukses Bekap Persib Jadi Satu di Antara Penampilan Terbaik Bhayangkara FC, Duet CaDas Gak Ngefek
Pernah Cetak Gol di Piala AFF U-22 2019
Sani Rizki pernah masuk dalam skuad Timnas Indonesia U-22 pada Piala AFF 2019.
Dia salah satu pencetak gol buat Garuda di laga kontra Timnas Thailand
Atas prestasinya tersebut, Sani mendapatkan penghargaan dari lembaga Polri.
(Abdul Majid/Tribunnews/Aminuddin/tribunbatam)