Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Efek Pratama Arhan, Follower Instagram tokyo_verdy Melejit dari 33 Ribu Jadi Lebih dari 100 Ribu

Warganet atau netizen Indonesia berbondong-bondong memfollow akun tokyo_verdy setelah klub itu mengumumkan telah resmi merekrut Pratama Arhan.

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in Efek Pratama Arhan, Follower Instagram tokyo_verdy Melejit dari 33 Ribu Jadi Lebih dari 100 Ribu
Instagram @tokyo_verdy
Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan, resmi pindah ke Liga Jepang bersama Tokyo Verdy. Pengumuman kepindahan Arhan dari PSIS Semarang ke Tokyo Verdy rilis pada Rabu (16/2/2022). 

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO- Berkat Pratama Arhan, akun Instagram Tokyo Verdy mengalami peningkatan jumlah follower yang sangat besar.

Warganet atau netizen Indonesia berbondong-bondong memfollow akun tokyo_verdy setelah klub itu mengumumkan telah resmi merekrut Pratama Arhan.

Jumlah followernya pun meningkat pesat dari yang tadinya sekitar 33 ribu follower sebelum merekrut Pratama Arhan, langsung melesat jadi lebih dari 104  ribu follower hanya berselang beberapa jam setelah pengumuman.

Jumlah follower itu diperkirakan akan terus bertambah. Mengingat Pratama Arhan sendiri di Instagramnya telah memiliki follower lebih dari 2,9 juta follower.

Selain itu, jumlah komentar dari postingan juga terlihat jomplang.

Biasanya, postingan akun Instagram tokyo_verdy paling banyak dikomentari hanya 400 komentar.

Namun postingan pengumuman Pratama Arhan sebagai pemain Tokyo Verdy, postingan langsung diserbu warganet.

Berita Rekomendasi

Postingan tersebut dikomentari lebih dari 25 ribu komentar, itu baru beberapa jam setelah pengumuman itu diposting di Instagram Tokyo Verdy.

Bek kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan diumumkan sebagai pemain baru di klub J2 League, Tokyo Verdy.

Pengumuman dilakukan di situs resmi Tokyo Verdy dan juga di Instagram dan media sosialnya.

Pratama Arhan menjalani transfer Permanen ke Tokyo Verdy.

"Bersama ini kami umumkan kepastian akan bergabungnya Pratama Arhan dari PSIS Semarang melalui transfer permanen. Ini merupakan kali pertama bagi kami, Tokyo Verdy, mendapatkan pemain asal Asia Tenggara," demikian pengumuman di situs Tokyo Verdy.

Pratama Arhan saat final Piala AFF 2020, Indonesia Vs Thailand.
Pratama Arhan saat final Piala AFF 2020, Indonesia Vs Thailand. (Tribun-Papua.com/Istimewa)

Mengutip situs resmi klub Tokyo Verdy Pratama Arhan mengaku senang akan segera bergabung dengan klub Jepang.

"Halo, semuanya! Saya Pratama Arhan, bek kiri Tim Nasional Indonesia! Saya senang bisa bergabung dengan Verdy, dan ingin berkontribusi maksimal untuk tim".

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas