Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tokyo Verdy Rekrut Pratama Arhan, J League Senang Karena Kini Makin Banyak Penggemar dari Indonesia

Tokyo Verdy merekrut Pratama Arhan disambut gembira tidak hanya oleh klub Tokyo Verdy yang merekrut bek kiri Indonesia tersebut. Juga ole J League.

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in Tokyo Verdy Rekrut Pratama Arhan, J League Senang Karena Kini Makin Banyak Penggemar dari Indonesia
Instagram @tokyo_verdy
Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan, resmi pindah ke Liga Jepang bersama Tokyo Verdy. Pengumuman kepindahan Arhan dari PSIS Semarang ke Tokyo Verdy rilis pada Rabu (16/2/2022). 

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO- Langkah klub Tokyo Verdy merekrut Pratama Arhan disambut gembira tidak hanya oleh klub Tokyo Verdy yang merekrut bek kiri Indonesia tersebut.

Tapi juga J League sebagai penyelenggara kompetisi J2 League di Jepang pun merasakan manfaat dari perekrutan Pratama Arhan.

Dampaknya langsung terasa. Kini makin banyak warga Indonesia yang menjadi penggemar J2 League.

Hal itu diungkap dalam kicauan di Twitter J.League. Di akun twitter, J.LEAGUE Official EN menuliskan mereka senang menyambut bergabungnya Pratama Arhan.

Karena dengan begitu, Pratama Arhan menarik ribuan bahkan jutaan penggemar sepak bola dari Indonesia yang akan menyukai kompetisi J2 League.

"Selamat siang! Great to hear from so many #JLEAGUE fans in Indonesia today! (Selamat siang! Senang mendengar begitu banyak penggemar #JLEAGUE di Indonesia hari ini, Red)," tulis akun J.LEAGUE Official EN@J_League_En.

Kicauan itu mendapat balasan oleh para penggemar dari Indonesia. Biasanya, kicauan akun Twitter itu hanya mendapat respons sedikit saja, tapi kicauan tentang Pratama Arhan mendapat respons besar dari fan Indonesia.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya dan juga masih sedang berlangsung, warganet atau netizen Indonesia berbondong-bondong memfollow akun Instagram tokyo_verdy.

Ada perbedaan signifikan jumlah follower mereka antara sebelum dan setelah klub itu mengumumkan telah resmi merekrut Pratama Arhan.

Jumlah followernya pun meningkat pesat dari yang tadinya sekitar 33 ribu follower, melesat jadi 74 ribu follower hanya berselang beberapa jam setelah pengumuman.

Jumlah follower itu diperkirakan akan terus bertambah. Mengingat Pratama Arhan sendiri di Instagramnya telah memiliki follower lebih dari 2,9 juta follower.

Selain itu, jumlah komentar dari postingan itu dibanding postingan sebelumnya,  juga terlihat jomplang.


Biasanya, postingan akun Instagram tokyo_verdy paling banyak dikomentari hanya 400 komentar.

Namun postingan pengumuman Pratama Arhan sebagai pemain Tokyo Verdy, postingan langsung diserbu warganet.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas