Jadwal Bola Malam Ini: BRI Liga 1 Persija vs Persib Live Indosiar, AC Milan vs Inter di TVRI
Dari BRI Liga 1 akan terhampar duel antara Persija Jakarta vs Persib Bandung, Coppa Italia menyuguhka duel AC Milan vs Inter Milan.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal bola malam ini akan tersaji dari BRI Liga 1 dan Coppa Italia yang sama-sama menyajikan laga klasik.
Jika dari BRI Liga 1 akan terhampar duel antara Persija Jakarta vs Persib Bandung, Coppa Italia menyuguhka duel AC Milan vs Inter Milan.
Pertandingan tersebut akan berlangsung di Indosiar dan TVRI.
Baca juga: El Clasico BRI Liga 1 Persija vs Persib: Konate Lawan David da Silva, Dulu Kawan Kini Lawan
BRI Liga 1
Hari ini, Selasa (1/3/2022) empat pertandingan BRI Liga 1 pekan 28 sekaligus pekan penutup seri keempat akan memainka empat pertandingan enting dari tim papan atas.
Dimulai dengan laga Bhayangakara FC dan ditutup dengan pertandingan Persija vs Persib Bandung.
Kekalahan Arema FC dan kemenangan Persebaya dalam pekan 28 BRI Liga 1 kian memanaskan persaingan gelar juara BRI Liga 1.
Bali United memimpin sementara dengan koleksi 57 poin dari 27 pertandingan, sementara Arema FC memiiki 55 poin dari 28 pertandingan.
Persib Bandung, Persebaya, dan Bhayangkara FC memiliki raihan poin yang sama yakni 54.
Terlepas dari pertandingan penting Bhayangkara dan Bali United hari ini, duel Persija vs Persib adalah yang dinantikan.
Duel gengsi, persingan sengit, kualitas emain, hingga tensi permainan yang cukup panas.
Dalam dua tahun terakhir, Persib Bandung tidak pernah menang dari Persija, baik di ajang BRI Liga 1 pada pertemuan pertama, begitu juga dengan turnamen pramusim Piala Menpora.
Dalam tiga pertemuan dari dua ajang tersebut, tim Macan Kemayoran selalu berhasil menjadi pemenang.
Namun bila ditelisik dari era Liga 1 2017, head to head kedua tim sejatinya tidak signifikan.
Sudah tujuh pertandingan berlangsung antara Persija vs Persib sejak 2017.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.