Internal PSG Makin Kacau, Neymar Malas Latihan dan Datang dalam Kondisi Teler
Neymar sudah tidak berniat lagi untuk bermain dengan PSG. Hal itu dikarenakan Neymar datang ke tempat latihan dengan kondisi mabuk.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
![Internal PSG Makin Kacau, Neymar Malas Latihan dan Datang dalam Kondisi Teler](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/gol-telat-mbappe-bawa-psg-menang-1-0-atas-real-madrid_20220216_184059.jpg)
Internal PSG Makin Kacau, Neymar Malas Latihan dan Datang dalam Kondisi Teler
TRIBUNNEWS.COM - Situasi di internal Paris Saint-Germain memburuk seiring jebloknya peforma mereka.
Kondisi tim makin tambah hancur setelah Neymar Junior dituding makin malas dan datang latihan dalam kondisi mabuk.
Paris Saint-Germain menuai hasil yang mengecewakan pada musim ini.
Sejauh ini, PSG hanya berkesempatan mendapatkan satu trofi di ajang Liga Prancis.
Di luar kompetisi itu, PSG sudah tersingkir lebih dulu, termasuk di ajang Liga Champions.
Baca juga: Milan Pasang Mata ke Jesse Lingard, Pioli Punya Dua Pemain Cerdas, Rossoneri Tak Cocok Main Bertahan
![Para pemain Paris Saint-Germain menahan bola saat hukuman tendangan bebas dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Real Madrid melawan Paris Saint-Germain (PSG) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Kamis (10/3/2022) dini hari WIB. Real Madrid menang 3-1 (0-1) dan melaju ke babak perempat final setelah unggul agregat 3-2 atas PSG. AFP/JAVIER SORIANO](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/liga-champions-benzema-hattrick-real-madrid-kandaskan-psg_20220311_071721.jpg)
Baca juga: Berita Juventus, Incar Mohamed Salah Gantikan Paulo Dybala, La Joya Dilepas Gegara Dusan Vlahovic
PSG harus angkat koper lebih dulu dari Liga Champions 2021-2022 setelah tersingkir di babak 16 besar.
Kepastian tersebut didapatkan setelah PSG takluk dari Real Madrid dengan agregat 2-3.
Padahal, PSG sudah sempat unggul agregat 2-0 lebih dulu atas Real Madrid.
Namun, hat-trick dari Karim Benzema membuat PSG harus menyerah di tangan Real Madrid.
Kekalahan tersebut sekaligus melambungkan berbagai kritik khusus kepada PSG.
Hal itu dikarenakan PSG gagal menjuarai Liga Champions saat diperkuat oleh banyak pemain bintang.
Baca juga: Berita Milan, Nama-Nama Besar yang Potensial Merapat ke San Siro di Jendela Transfer Mendatang
Lionel Messi, Kylian Mbappe, Neymar Junior, Gianluigi Donnarumma, dan Sergio Ramos adalah nama-nama besar di dunia sepak bola saat ini.
Namun, keberadaan mereka rupanya tidak membuat PSG mampu berbicara banyak di kancah Eropa.