AC Milan Bak Pabrik Daur Ulang Pemain Pesakitan Real Madrid, Hazard Bakal Gebrak Serie A
Gebet Hazard dan Jovic, AC Milan tak ubahnya pabrik daur ulang pemain pesakitan Real Madrid, Pioli punya tantangan baru.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
Pihak klub yakin akan kualitas Stefamo Pioli dalam membangkitkan kualitas terbaik dari pemain yang lagi terpuruk.
Sebagai contoh saja Theo Hernandez, di mana dia sempat tak terpakai di Real Madrid.
Namun berkat sentuhan magis Pioli, saudara Lucas Hernandez ini menjelma menjadi satu di antara fullback terbaik dunia kini.
Harapan serupa juga diberikan kepada Hazard dan Jovic. Pioli diberikan tantangan untuk mengembalikan taji dua superstar yang kini bak menjadi pecundang di Santiago Bernabeu ini.
Bukan hal yang mustahil, Jovic dan Hazard mampu menggebrak Serie A.
Sebagai contoh lain, Tammy Abraham dan Romelu Lukaku memiliki nasib serupa semasa masih merumput di Liga Inggris.
Namun pada kenyataannya, Lukaku dan Tammy sukses menjadikan diri mereka sebagai momok pertahanan tim-tim Serie A.
Hebatnya lagi, Lukaku berhasil membawa Nerazzurri menghentikan dominasi Juventus musim lalu.
Berbekal tangan dingin Pioli, AC Milan saat ini tak ubahnya pabrik daur ulang pemain pesakitan Real Madrid.
(Tribunnews.com/Giri)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.