Persib Lepas Bruno Cantanhede, Dua Gol Fenomenal ke Gawang Arema Tak Cukup, Ciro Alves Merapat?
Dua gol fenomenal ke gawang Arema tak cukup bagi Bruno Cantanhede untuk bisa bertahan di Persib. Ciro Alves kian dekat ke pintu masuk Maung Bandung
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Persib Lepas Bruno Cantanhede, Dua Gol Fenomenal ke Gawang Arema Tak Cukup
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Persib Bandung resmi melepas penyerang asal Brasil Bruno Cantanhede.
Bruno Cantanhede didatangkan Persib setelah putaran pertama Liga 1 2021/2022 berakhir.
Ia sempat mencuri perhatian karena mencetak gol di debutnya.
Namun setelah itu penampilannya menurun.
Baca juga: Eksodus Pilar Persebaya Berlanjut, Striker Lokal Tersubur Bajul Ijo Dikabarkan Menyeberang ke Arema
Baca juga: Update Transfer Arema, Hasim Kipuw dan Ilham Udin Armaiyn Dikabarkan Susul Evan Dimas
Ini membuat ia jadi bulan-bulanan bobotoh Persib.
Ketajamannya muncul ketika dipasang sebagai striker tunggal karena David da Silva harus absen.
Ia mencetak dua gol fenomenal ke gawang Arema FC.
Ini disambut bobotoh yang girang bukan kepalang.
Baca juga: Cantanhede Tak Lagi Butut di Persib, Robert Alberts Benar Soal Botol Saus, Tuah Jersey Putih
Persib bisa menang 2-1 atas Arema FC.
Kemudian dua gol juga ke gawang Madura United.
Total Bruno Cantanhede mencetak lima gol dalam setengah musim.
Capaian itu tak cukup bagi Bruno Cantanhede untuk bisa bertahan di Persib.
Kariernya di Persib hanya seumur jagung.
Ia kini harus pergi dari klub yang akan manggung di Piala AFC musim depan.
Pun, kepergiannya berarti ada satu tempat lowong di lini depan Persib Bandung.
Nama Ciro Alves digadang-gadang akan menggantikan tempatnya musim depan.
Baca juga: Inikah Tanda-Tanda Persib Segera Umumkan Ciro Alves Setelah Amankan Duo R?
Sejumlah tanda-tanda sudah muncul terkait merapatnya Ciro Alves.
Akankah mantan striker Persikabo itu benar-benar merapat ke Persib Bandung?
Profil Bruno Cantanhede
Bobotoh Persib Bandung pasti ingat ketika tim kesayangannya mengumumkan merekrut Bruno Cunha Cantanhede di akhir tahun lalu.
Saat itu Maung Bandung baru saja mendepak Geoffrey Castillion dan Wander Luiz.
Untuk menggantikan Castillion Persib mendatangkan David da Silva.
Dan untuk menggantikan Wander Luiz, Maung Bandung merekrut Bruno Cantanhede.
Ekspektasi tinggi disematkan kepada pemain asal Brasil ini.
Baca juga: Ricky Kambuaya-Rachmat Irianto Bisa Jadi Bumerang Bagi Persib, Bobotoh Ingatkan Antisipasi Hal Ini
Sang pemain kemudian bergabung dan mengenakan nomor punggung 37.
Apa alasan Persib Bandung saat mengontrak Bruno Cantanhede atau Bruno Cunha?
Selain karena rekomendasi pelatih, rekam jejak Bruno Cantanhede cukup bagus, terutama di Liga Vietnam.
Ia berhasil membawa dua klub menjadi juara.
Bruno Cunha lahir di Sao Luis, pada 22 Juli 1993.
Ia berposisi sebagai striker bertubuh menjulang setinggi 186 cm dan bobot tubuh 74 kg dengan kaki kanan sebagai kaki terkuatnya.
Bruno Cunha sebelumnya bermain untuk klub asal Vietnam, Ha Noi FC.
Bersama klub ibu kota itu, ia memainkan delapan penampilan dan mencetak tiga gol serta membawanya menjadi juara Piala Super.
Jauh sebelumnya, Bruno Cunha sudah lebih dulu memperkuat klub elite Brasil, yakni Sao Paolo yang tercatat enam kali mengoleksi trofi juara kompetisi teratas sepakbola Brasil.
Saat memperkuat Sao Paolo, Bruno Cunha masih berusia 18 tahun.
Ia berbagi lapangan dengan mega bintang Rivaldo, yang pernah satu kali mengangkat trofi Piala Dunia dan satu kali juara Liga Champions Eropa.
Saat itu, Sao Paulo pun masih diperkuat kiper legendaris Rogerio Ceni dan gelandang pekerja keras Casemiro yang kini membela klub raksasa Spanyol, Real Madrid.
Setelah berkarier di Brasil, Bruno Cunha terbang ke Israel untuk membela Kiryat Shmona di musim 2015-2016 di mana dirinya sukses mengambil peran penting.
Ia tercatat tampil sebanyak 27 laga dan mencetak empat gol.
Di klub Israel itu, ia juga sempat mencicipi atmosfer Liga Europa.
Prestasi terbaik Bruno Cunha adalah membawa Viettel FC menjadi juara Liga Vietnam untuk pertama kalinya sepanjang sejarah pada tahun 2020 lalu. (tribunjabar/*)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul IRONI Bruno Cantanhede, Sempat Buat Bobotoh Persib Girang Bukan Kepalang, Kini Terusir Pergi