Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sorotan Liga Inggris: Mohamed Salah Gatel Akhiri Puasa Gol, Waspadalah Manchester City!

Laga melawan Manchester City seakan menjadi panggung yang tepat bagi Salah untuk menunjukkan sinar terbaiknya sebagai winger terbaik Liga Inggris.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Sorotan Liga Inggris: Mohamed Salah Gatel Akhiri Puasa Gol, Waspadalah Manchester City!
AFP/LINDSEY PARNABY
Gelandang Liverpool Mesir Mohamed Salah mencium bola sebelum mengambil penalti, yang diselamatkan oleh penjaga gawang Leicester City Kasper Schmeichel (tidak terlihat) selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Leicester City dan Liverpool di King Power Stadium di Leicester, Inggris tengah pada 28 Desember , 2021. (Photo by Lindsey Parnaby / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Laga panas antara Manchester City vs Liverpool akan mewarnai perhelatan pekan 32 Liga Inggris, Minggu (10/4/2022) malam WIB.

Duel Manchester City vs Liverpool akan berlangsung di Stadion Etihad.

Salah satu sorotan menarik jelang pertempuran dua tim tersebut yakni paceklik gol yang tengah dirasakan Mohamed Salah.

Salah seakan kehilangan sentuhan terbaiknya dalam urusan mencetak gol maupun assist bagi Liverpool.

Kegagalan bersama Timnas Mesir dalam dua agenda besar termasuk Piala Afrika dan Kualifikasi Piala Dunia tampaknya memengaruhi performa Salah.

Baca juga: Sinyal Pensiun Mohamed Salah dari Timnas Mesir Usai Tersingkir dari Piala Dunia, Begini Kata Salah

Baca juga: Fakta Unik Hasil Benfica vs Liverpool di Liga Champions: Status Anyar Mane, The Reds Belum Ada Obat

Pelatih Mesir Carlos Queiroz (kiri) memeluk penyerangnya Mohamed Salah (kanan) setelah memenangkan pertandingan sepak bola Kualifikasi Afrika Piala Dunia Qatar 2022 antara Mesir dan Senegal di Stadion Internasional Kairo di ibukota Mesir pada 25 Maret 2022.
(Photo by KHALED DESOUKI / AFP)
Pelatih Mesir Carlos Queiroz (kiri) memeluk penyerangnya Mohamed Salah (kanan) setelah memenangkan pertandingan sepak bola Kualifikasi Afrika Piala Dunia Qatar 2022 antara Mesir dan Senegal di Stadion Internasional Kairo di ibukota Mesir pada 25 Maret 2022. (Photo by KHALED DESOUKI / AFP) (KHALED DESOUKI / AFP)

Terbukti, Salah tampak mengalami penurunan produktifitas gol pada periode tersebut.

Salah terakhir kali mencetak gol pada pertengahan Maret lalu, tepatnya melawan Brighton.

Berita Rekomendasi

Gol yang dicetak Salah pada laga tersebut pun sebenarnya berawal dari titik penalti.

Sebelum mencetak gol tersebut, Salah juga berhasil mencetak brace gol saat melawan Leeds United, 24 Februari 2022 lalu.

Gol tersebut juga berawal dari hadiah penalti yang berhasil dikonversikan menjadi gol.

Baca juga: Man City vs Liverpool Liga Inggris, Pep Lempar Pujian untuk Klopp

Gol terakhir Salah yang dihasilkan bukan lewat titik putih terakhir kali terjadi saat Liverpool mengalahkan Norwich City, 19 Februari 2022 lalu.

Artinya sudah cukup lama ternyata Salah tidak mencetak gol dalam kemenangan Liverpool sampai periode saat ini.

Penggemar Liverpool mengibarkan bendera besar terpampang wajah Mohamed Salah menjelang pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Inter Milan di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 8 Maret 2022.
Penggemar Liverpool mengibarkan bendera besar terpampang wajah Mohamed Salah menjelang pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Inter Milan di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 8 Maret 2022. (Paul ELLIS / AFP)

Kini, Salah memiliki tantangan untuk mengakhiri paceklik gol saat Liverpool menghadapi laga krusial melawan Liverpool, akhir pekan ini.

Laga melawan Manchester City seakan menjadi panggung yang tepat bagi Salah untuk menunjukkan sinar terbaiknya sebagai winger terbaik Liga Inggris saat ini.

Baca juga: Kunci Superioritas Liverpool: Peran Ganda Van Dijk, Transformasi Arnold & Sihir Gegenpressing Klopp

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas