Masalah Vietnam Jelang Lawan Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2022, 2 Andalan Park Hang Seo Cedera
Dua pilar andalan Park Hang Seo di timnas Vietnam U-23, Tran Quang Thinh (gelandang) dan Lieu Quang Vinh (bek) mengalami cedera.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Claudia Noventa
Dengan kurun waktu tersebut tentu cukup krusial karena berdekatan dengan dimulainya perhelatan sepakbola SEA Games 2022.
Vietnam U-23 masih menjalani pemusatan latihan di Hanoi hingga 15 April mendatang sebelum berangkat ke Phu Tho Stadium untuk berlatih.
Stadium tersebut nantinya bakal menjadi venue penyisihan grup B SEA Games 2022.
Vietnam U-23 juga dijadwalkan menjalani laga uji coba melawan Korea Selatan U-20 dua kali, pada 19 April di Stadion Viet Tri dan di Stadion Hang Day tiga hari berselang.
Kondisi Timnas Indonesia U-23
Kondisi Vietnam yang menemui masalah dengan skuatnya tidak jauh berbeda dengan skuat Garuda Muda.
Pemain abroad yang dipanggil Shin Tae-yong belum bisa bergabung untuk menjalani pemusatan latihan di Jakarta.
Timnas Indonesia U-23 dijadwalkan menjalani pemusatan latihan di Korea Selatan mulai 13 hingga 29 April mendatang.
Kemudian skuat Garuda Muda bakal langsung berangkat ke Vietnam sebelum melakoni laga perdana pada 6 Mei 2022.
(Tribunnews.com/Sina)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.