Arsenal vs Manchester United: Bruno Fernandes Gagal Eksekusi Penalti Ini Kata Ralf Rangnick
Gagalnya Bruno Fernandes mengeksekusi penalti membuat para penggemar Manchester United bertanya-tanya mengapa bukan Cristiano Ronaldo yang mengambil.
Penulis: Toni Bramantoro
Tim asuhan Ralf Rangnick kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Arsenal, Sabtu (23/4/2022).
Mereka harus mengakui keunggulan tim tuan rumah dengan skor 1-3.
Ketiga gol Arsenal di laga itu dicetak oleh Nuno Tavarez di menit ke-3, Bukayo Saka (32'), dan Granit Xhaka (70').
Sementara satu-satunya gol milik Manchester United dicetak oleh sang mega bintang yakni, Cristiano Ronaldo, di menit ke-34.
Kekalahan ini pun semakin memperpanjang rekor buruk Manchester United saat memainkan laga tandang secara beruntun.
Mereka sudah menelan empat kali kekalahan saat memainkan laga tandang terakhirnya.
Kekalahan tandang pertama terjadi saat melawan Manchester City pada awal Maret lalu.
Setelah itu MU pun selalu menelan kekalahan saat bertandang ke markas, Everton, Liverpool, dan kini Arsenal.
Ada beberapa faktor kesialan yang membuat MU tak bisa mengimbangi atau mengalahkan Arsenal pada laga ini.
Salah satu kesialan yang menghampiri tubuh Manchester United adalah gagalnya Bruno Fernandes mengeksekusi penalti.
Kegagalan merupakan yang kedua kalinya bagi Bruno di musim ini saat mengeksekusi penalti.
Yang kali pertama terjadi saat melawan Aston Villa pada putaran pertama Liga Inggris.
Padahal pada beberapa musim sebelumnya, catatan penalti milik Bruno nyaris sempurna.