Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Klasemen Liga Italia seusai Juventus Kalahkan Sassuolo: Bianconeri Selangkah Lagi Amankan Tiket UCL

Juventus membutuhkan dua kemenangan lagi di 4 sisa pertandingan Liga Italia agar poinnya tidak terkejar AS Roma yang kini menempati urutan kelima.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Klasemen Liga Italia seusai Juventus Kalahkan Sassuolo: Bianconeri Selangkah Lagi Amankan Tiket UCL
MARCO BERTORELLO / AFP
Para pemain Juventus merayakan kemenangan di akhir pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Sassuolo dan Juventus di stadion Citta del Tricolore di Reggio Emilia pada 25 April 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut klasemen Liga Italia seusai Juventus mengalahkan tuan rumah Sassuolo dengan skor 1-2 dalam pertandingan penutup pekan ke-34 Liga Italia, Selasa (26/4/2022) dini hari WIB.

Kemenangan Juventus sempat diwarnai ketertinggalan gol pada menit 39 melalui lesakan striker Sassuolo Giacomo Raspadori.

Tak butuh waktu lama bagi Juventus untuk kembali menyeimbangkan keadaan.

Tepatnya menit ke-45, Juventus memaksa skor kembali imbang 1-1 berkat gol yang dibuat Paulo Dybala.

Puncaknya Juventus memastikan kemenangan comeback atas Sassuolo pada menit ke-88.

Penyerang Juventus, Moise Kean, menendang bola dan mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Sassuolo dan Juventus di stadion Citta del Tricolore di Reggio Emilia pada 25 April 2022.
Penyerang Juventus, Moise Kean, menendang bola dan mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Sassuolo dan Juventus di stadion Citta del Tricolore di Reggio Emilia pada 25 April 2022. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Baca juga: Hasil Sassuolo vs Juventus Liga Italia: Striker Pinjaman Bianconeri Pastikan Kemenangan Comeback 1-2

Baca juga: Hasil Babak I Sassuolo vs Juventus: Vlahovic Cadangan, Bianconeri Ditahan Imbang 1-1

Moise Kean yang tampil sebagai pemain pengganti menisbatkan diri sebagai penentu kemenangan Juventus.

Striker yang dipinjam Juventus dari Everton itu sukses mengarahkan bola tendangannya masuk gawang Sassuolo.

Berita Rekomendasi

Gol Kean sekaligus mengakhiri perlawanan Sassuolo yang menyerah 1-2.

Keberhasilan Juventus membawa pulang tiga poin membuatnya selangkah lagi mengamankan tiket UEFA Champions League (UCL) musim depan.

Juventus sekarang kokoh menempati posisi keempat klasemen Liga Italia dengan 66 poin.

Kompetisi Liga Italia yang menyisakan 4 pertandingan lagi membuat peluang Juventus mengunci empat besar semakin dekat.

Anak asuh Massimiliano Allegri wajib finish 4 besar guna bisa bermain di fase grup UCL.

Pemain depan Juventus Italia Moise Kean merayakan mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Sassuolo dan Juventus di stadion Citta del Tricolore di Reggio Emilia pada 25 April 2022.
Pemain depan Juventus Italia Moise Kean merayakan mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Sassuolo dan Juventus di stadion Citta del Tricolore di Reggio Emilia pada 25 April 2022. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Berdasarkan kondisi di atas, Bianconeri membutuhkan dua kemenangan lagi agar poinnya tidak terkejar AS Roma yang kini menempati urutan kelima.

Jarak poin Juventus dengan AS Roma sekarang adalah 8 angka.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Inter Milan
28
18
7
3
63
27
36
61
2
Napoli
28
18
6
4
45
23
22
60
3
Atalanta
28
17
7
4
63
26
37
58
4
Juventus
28
13
13
2
45
25
20
52
5
Lazio
28
15
6
7
50
36
14
51
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas