Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Bologna vs Inter Milan di Liga Italia: Kondisi Tim, Susunan Pemain & Live Streaming

Simak prediksi laga Bologna kontra Inter Milan dalam laga lanjutan Italia, Kamis (28/4/2022) dinihari nanti.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Prediksi Bologna vs Inter Milan di Liga Italia: Kondisi Tim, Susunan Pemain & Live Streaming
MARCO BERTORELLO / AFP
Bek Inter Milan Denzel Dumfries dari Belanda (4thL) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter Milan dan AS Roma di stadion San Siro di Milan pada 23 April 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak prediksi laga Bologna kontra Inter Milan dalam laga lanjutan Italia, Kamis (28/4/2022) dinihari nanti.

Duel yang mempertemukan Bologna vs Inter Milan bakal dilangsungkan di Stadion Renato Dall'Ara.

Anda dapat menyaksikan keseruan jalannya laga Bologna vs Inter Milan secara langsung lewat streaming Vidio pukul 01.15 WIB.

Baca juga: Optimisme Inter Milan Jelang Laga Lawan Bologna, Pada Duel pertama, Inter Milan Lindas Bologna 6-1

Baca juga: Batal Bungkus Pemain Pesakitan Real Madrid, AC Milan Putar Haluan Bidik Adik Eden Hazard

Pemain depan Inter Milan Argentina Lautaro Martinez (4L) merayakan dengan rekan setimnya setelah memenangkan pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter Milan dan AS Roma pada 23 April 2022 di stadion San Siro di Milan.
Pemain depan Inter Milan Argentina Lautaro Martinez (4L) merayakan dengan rekan setimnya setelah memenangkan pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter Milan dan AS Roma pada 23 April 2022 di stadion San Siro di Milan. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Inter Milan selaku tim tamu wajib memenangkan laga ini jika ingin kembali mengkudeta posisi puncak klasemen.

Posisi Inter Milan kembali turun ke peringkat kedua, seusai AC Milan meraih kemenangan dramatis melawan Lazio pada pekan 34.

Gol Sandro Tonali pada penghujung laga membuat AC Milan mengamankan tiga poin sekaligus mengambil alih posisi puncak dari Inter Milan.

Baca juga: Kisah Lucu Pirlo soal Gattuso: Tukang Pukul di Ruang Makan AC Milan yang Mudah Dikibulin

Kini, Inter Milan harus turun ke posisi kedua, terpaut dua angka saja dari AC Milan selaku pemuncak klasemen.

Berita Rekomendasi

Artinya jika mampu mengalahkan Bologna, Inter Milan berhak kembali menyalip AC Milan di tangga juara.

Pemain depan Inter Milan Argentina Lautaro Martinez merayakan setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter Milan dan AS Roma pada 23 April 2022 di stadion San Siro di Milan.
Pemain depan Inter Milan Argentina Lautaro Martinez merayakan setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter Milan dan AS Roma pada 23 April 2022 di stadion San Siro di Milan. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Inter Milan akan memiliki selisih satu poin atas AC Milan, dimana situasi itu berpotensi bisa bertahan sampai akhir musim.

Dengan menyisakan lima laga sisa nantinya, baik AC Milan dan Inter Milan pasti akan sama-sama berjuang mempertahankan konsistensi pada pekan krusial akhir musim.

Alhasil selisih satu poin tersebut bisa saja menjadi faktor pembeda di akhir klasemen Liga Italia musim ini.

Bek Bologna Belanda Mitchell Dijks (kiri) berebut bola dengan bek Inter Milan Belanda Denzel Dumfries (kanan) selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter Milan dan Bologna di stadion San Siro di Milan, pada 18 September 2021.
Bek Bologna Belanda Mitchell Dijks (kiri) berebut bola dengan bek Inter Milan Belanda Denzel Dumfries (kanan) selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter Milan dan Bologna di stadion San Siro di Milan, pada 18 September 2021. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Sementara, Bologna yang diperkuat oleh Marka Arnautovic saat ini masih berada di posisi ke-13.

Posisi Bologna tampaknya sudah cukup aman dari bayangan zona degradasi, alhasil mereka diharapkan bisa tampil lepas di sisa musm ini.

Dan laga melawan Inter Milan akan menjadi ujian bagus bagi Bologna yang belum terkalahkan dalam empat laga terakhirnya.

Kondisi Tim Bologna vs Inter Milan, Vidal Comeback Bersama Nerazzurri

Dari kubu Bologna, mereka masih menunggu berakhir masa skorsing dijalani tiga pemainnya.

Ketiga pemain yang dimaksud adalah Marko Arnautovic, Adama Soumaoro, dan Gary Medel.

Tiga pemain tersebut sempat absen dalam laga melawan Udinese pada pekan sebelumnya.

Jika Bologna bisa menurunkan tiga pemain tersebut maka peluang mereka untuk bisa menyulitkan Inter Milan bisa tercapai.

Gelandang Kingsley Michael kemungkinan masih absen lantaran dalam pemulihan cedera.

Gelandang Inter Milan asal Chili, Arturo Vidal bertepuk tangan untuk para suporter seusai laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Liverpool melawan Inter Milan di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris barat laut, Rabu (9/3/2022) dini hari WIB. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 0-1 (0-0) untuk Inter, namun Liverpool tetap lolos ke babak perempat final karena unggul agregat 2-1. AFP/PAUL ELLIS
Gelandang Inter Milan asal Chili, Arturo Vidal bertepuk tangan untuk para suporter seusai laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Liverpool melawan Inter Milan di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris barat laut, Rabu (9/3/2022) dini hari WIB. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 0-1 (0-0) untuk Inter, namun Liverpool tetap lolos ke babak perempat final karena unggul agregat 2-1. AFP/PAUL ELLIS (AFP/PAUL ELLIS)

Sementara, Inter Milan diperkirakan sudah bisa menurunkan kembali Arturo Vidal yang pulih dari cedera lututnya.

Kondisi Robin Gosens yang mengalami masalah otot kemungkinan membuat posisi Ivan Perisic tetap aman di pos sayap kiri.

Persaingan ketat malah terjadi di posisi wingback kanan antara Denzel Dumfries dan Matteo Darmian yang berebut starter melawan Bologna.

Prediksi Susunan Pemain Bologna vs Inter Milan:

Bologna:

Skorupski; Soumaoro, Bonifazi, Teater; Hickey, Dominguez, Schouten, Soriano, Dijks; Barrow, Arnautovic

Inter Milan:

Handanovic; De Vrij, Skriniar, Bastoni; Dumfries, Barella, Brozovic, Calhanoglu, Perisic; Martinez, Dzeko

Live Streaming Bologna vs Inter Milan:

Live Streaming >>>>

Live Streaming >>>>

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
20
15
2
3
32
12
20
47
2
Inter Milan
19
13
5
1
48
17
31
44
3
Atalanta
20
13
4
3
44
21
23
43
4
Juventus
21
8
13
0
34
17
17
37
5
Lazio
20
11
3
6
34
28
6
36
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas