Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Sepak Bola SEA Games 2022 Hari Ini: Timnas Indonesia U-23 vs Myanmar, Timor Leste vs Vietnam

Penentuan dua tiket ke Semifinal SEA Games 2022 bakal diketahui setelah hasil laga Timnas Indonesia U-23 vs Myanmar dan Timor Leste vs Vietnam.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Jadwal Sepak Bola SEA Games 2022 Hari Ini: Timnas Indonesia U-23 vs Myanmar, Timor Leste vs Vietnam
Instagram @PSSI
Selebrasi winger Timnas Indonesia U-23, Egy Maulana saat merayakan golnya ke gawang Timor Leste 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal sepak bola SEA Games 2022 yang bertanding, Minggu (15/5/2022) hari ini.

Grup A SEA Games 2022 bakal menyajikan dua pertandingan yang dibuka laga antara Timnas Indonesia U-23 vs Myanmar, mulai pukul 16.00 WIB live RCTI.

Kemudian ditutup oleh partai Timor Leste vs Vietnam, mulai pukul 19.00 WIB live iNews TV.

Pemain Timnas Indonesia U-23 merayakan gol Muhammad Ridwan (tengah jersey nomor 12) ke gawang Filipina pada pertandingan Grup A SEA Games 2022, Kamis (13/5/2022).
Pemain Timnas Indonesia U-23 merayakan gol Muhammad Ridwan (tengah jersey nomor 12) ke gawang Filipina pada pertandingan Grup A SEA Games 2022, Kamis (13/5/2022). (Tangkapan layar RCTI+)

Baca juga: Klasemen dan Perolehan Medali SEA Games 2022: Indonesia Buntuti Vietnam, Thailand Ikut Mengejar

Baca juga: Timnas U-23 Indonesia Mau Balas Dendam ke Vietnam di Final, Park Hang-seo: Memang Yakin Lolos?

Laga ini sangat menentukan bagi Vietnam, Timnas Indonesia U-23 dan Myanmar yang memperebutkan tiket lolos Semifinal SEA Games 2022.

Vietnam sekarang memimpin klasemen Grup A dengan koleksi 7 poin dan diikuti Timnas Indonesia U-23 yang tertinggal 1 angka.

Perolehan poin skuat Garuda Muda sama dengan milik Myanmar yang menguntit urutan ketiga.

Meskipun sama mengoleksi 6 poin, Garuda Muda berhak menduduki tempat kedua karena unggul selisih gol ketimbang Myanmar.

Berita Rekomendasi

Berikut Jadwal Sepak Bola SEA Games 2022 Hari Ini

Minggu, 15 Mei 2022

Pukul 16.00 WIB - Timnas Indonesia U-23 vs Myanmar

Pukul 19.00 WIB - Timor Leste vs Vietnam

Susunan pemain Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste pada fase grup A SEA Games 2022
Susunan pemain Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste pada fase grup A SEA Games 2022 (Instagram @PSSI)

Baca juga: Skenario Timnas Futsal Raih Emas di SEA Games 2022: Ganyang Malaysia & Rusak Dominasi Thailand

Vietnam dan Timnas Indonesia merupakan dua tim yang mempunyai kans besar untuk lolos Semifinal Sepak Bola SEA Games 2022.

Pada laga pamungkas Grup A SEA Games 2022, Vietnam bakal menghadapi lawan mudah Timor Leste yang menduduki dasar klasemen.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas