Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sassuolo Janjikan Rasa Sakit kepada AC Milan yang Berburu Gelar Juara Liga Italia

Striker Sassuolo, Giacomo Raspadori, menjajikan kesulitan akan dialami AC Milan dalam lap terakhir perburuan gelar juara Liga Italia.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Sassuolo Janjikan Rasa Sakit kepada AC Milan yang Berburu Gelar Juara Liga Italia
MIGUEL MEDINA / AFP
Pemain AC MIlan merayakan gol kedua tim oleh bek AC Milan Prancis Theo Hernandez selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Atalanta Bergamo di stadion San Siro di Milan pada 15 Mei 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Sassuolo yang menjadi lawan pamungkas AC Milan di Liga Italia musim 2021/2022 menjanjikan satu hal.

Klub asal Emilia Romagna itu ingin merusak momentum AC Milan yang tengah fokus pada lap terakhir perburuan titel juara Liga Italia.

Sebagaimana yang diketahui, gelar Scudetto akan ditentukan pada giornata 38 alias laga pamungkas.

Zlatan Ibrahimovic dkk mengumpulkan 83 poin.

Baca juga: Berita Milan, Siap Sambar Rodrygo yang Tergusur Mbappe, Romagnoli Jadi Rebutan Barca dan Chelsea

Baca juga: Berita Milan, Serie A Siapkan Dua Trofi Scudetto di 2 Lokasi, Sassuolo Kirim Peringatan ke Rossoneri

Penyerang Italia Giacomo Raspadori bereaksi pada akhir pertandingan sepak bola play-off kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Italia dan Makedonia Utara, pada 24 Maret 2022 di stadion Renzo-Barbera di Palermo. (Photo by Alberto PIZZOLI / AFP)
Penyerang Italia Giacomo Raspadori bereaksi pada akhir pertandingan sepak bola play-off kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Italia dan Makedonia Utara, pada 24 Maret 2022 di stadion Renzo-Barbera di Palermo. (Photo by Alberto PIZZOLI / AFP) (AFP/ALBERTO PIZZOLI)

Skuat asuhan Stefano Pioli ini unggul dua angka dari pesaing terdekat sekaligus rival sekotanya, Inter Milan.

Duel Sassuolo vs AC Milan akan tersaji pada Minggu (22/5/2022) malam WIB.

Sedangkan di waktu yang bersamaan, Inter Milan menjamu Sampdoria di Stadion Giuseppe Meazza.

Berita Rekomendasi

Secara skenario AC Milan juara Liga Italia, hanya membutuhkan satu poin saja.

Rossoneri bahkan masih bisa juara andai kalah dari Sassuolo selama Inter tidak menang atas Sampdoria.

Namun Sassuolo melalui sang Attacante, Giacomo Raspadaori menjanjikan satu hal.

Dia dan timnya berusaha untuk membuyarkan mimpi indah Il Diavolo Rosso.

Artinya, kemenangan menjadi target yang dipatok tim berjuluk Neroverdi tersebut.

"Saya rasa kami akan tampil seperti biasa, yakni membidik kemenangan dari setiap lawan yang kami hadapi," buka Raspadaori, dikutip dari laman Sempre Inter.

"Kami tak pandang bulu ketika menghadapi setiap lawan, profesionalisme hal utama."

Pemain depan AC Milan Kroasia Ante Rebic (tengah) merayakan gol kedua tim oleh bek AC Milan Prancis Theo Hernandez (kanan) selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Atalanta Bergamo di stadion San Siro di Milan pada 15 Mei 2022.
Pemain depan AC Milan Kroasia Ante Rebic (tengah) merayakan gol kedua tim oleh bek AC Milan Prancis Theo Hernandez (kanan) selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Atalanta Bergamo di stadion San Siro di Milan pada 15 Mei 2022. (MIGUEL MEDINA / AFP)
Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
2
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
3
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
4
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
5
Juventus
13
6
7
0
21
7
14
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas