Susunan Pemain & Live Streaming Timnas Indonesia U-19 vs Ghana Toulon Cup 2022: Ronaldo Starter
Ronaldo Kwateh menjadi andalan di lini depan Timnas Indonesia U-19 saat menghadapi Ghana di fase grup B Toulun Cup 2022 malam ini Live RCTI.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNWS.COM - Berikut live streaming RCTI dan daftar susunan pemain Timnas Indonesia U-19 vs Ghana di ajang Toulon Cup 2022 hari ini.
Pertandingan Timnas Indonesia U-19 vs Ghana Toulon Cup 2022 akan berlangsung di Stade Jules-Ladoumegue, Marseille, Prancis, Kamis (2/6/2022).
Kick-off laga Garuda Muda berburu tiga poin perdana di Toulon Cup 2022 dijadwalkan mulai pukul 18.30 WIB.
Baca juga: Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia Vs Ghana, Trik Ronaldo Ala Vinicius Jr Jadi Sorotan
Baca juga: Live Streaming RCTI Timnas Indonesia U-19 vs Ghana Toulon Cup 2022 Hari Ini, Link di Sini
Pada laga kali ini coach Bima Sakti dan Dzenan Radoncic menurunkan skuat terbaiknya.
Di posisi penjaga gawang, Cahya Supriadi masih menjadi andalan tim Garuda Muda.
Cahyana, Muhammad Ferarri, Ahmad Rusdai dan Edgard Amping menjadi empat bek sejajar yang mengawal barikade pertahanan.
Timnas Indonesia U19 memainkan tiga gelandang kreatif untuk merangkai serangan.
Dimas Pamungkas, Arkhan Fikri dan Fachrezi menjadi pilihan sebagai starter.
Ketiganya bertanggung jawa atas kreasi serangan, penguasaan bola maupun filter pertama sebagai pemutus serangan lawan.
Baca juga: Sorotan Timnas Indonesia U-19 vs Ghana di Toulon Cup 2022: Dzenan Radoncic Waspadai Postur Musuh
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U19 vs Ghana, Ayo Bangkit Garuda Muda, Tonton di RCTI
Sedangkan tiga penyerang menghuni barisan lini depan skuat Garuda Muda.
Ronaldo Kwateh jelas menjadi pilihan pertama bersama Hokky Caraka dan Nico Afrianto.
Kemenangan menjadi harga mati bagi Ronaldo Kwateh dkk setelah menelan kekalahan tipi 1-0 atas Venezuela dipartai pembuka Toulon Cup 2022 fase grup B.
Daftar Susunan Pemain
Timnas Indonesia U-19
Cahya Supriadi (GK): Cahyana, Muhammad Ferarri, Ahmad Rusadi, Edgard Amping: Dimas Pamungkas, Arkhan Fikri, Fachrezi: Ronaldo Joybera, Hokky Caraka, Nico Afrianto
Ghana:
Anane (GK); Opoku, Gogoe, Essel, Amankwah, Sarfo, Baafi, Salifu, Razak,Yakubu, Mensah
Link live streaming RCTI:
(Tribunnews.com/Giri)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.