Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil UEFA Nations League: Kelamaan Nganggur, Cristiano Ronaldo Gagal Bawa Portugal Menang

Portugal melawan Spanyol di lanjutan UEFA Nations League, Cristiano Ronaldo tak main dari menit pertama.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil UEFA Nations League: Kelamaan Nganggur, Cristiano Ronaldo Gagal Bawa Portugal Menang
CRISTINA QUICLER / AFP
Bek Spanyol Pau Torres (kiri) berjabat tangan dengan penyerang Portugal Cristiano Ronaldo pada akhir pertandingan UEFA Nations League, liga A grup 2 sepak bola antara Spanyol dan Portugal, di stadion Benito Villamarin di Sevilla pada 2 Juni 2022. Portugal melawan Spanyol di lanjutan UEFA Nations League, Cristiano Ronaldo tak main dari menit pertama. 

Dan baru memasukkan sang pemain di paruh kedua.

"Itu adalah keputusan teknis dan menyangkut taktik untuk pertandingan ini," ungkap Santos dikutip dari Maisfutebol.

"Itu merupakan solusi terbaik bagi kami."

"Untuk cara kami ingin bermain dan mempersiapkan laga ini, itu keputusan terbaik."

"Kami percaya di babak kedua dia bisa masuk dan menyelesaikan pertandingan," sambungnya.

Memang, Portugal lebih banyak tertekan dalam pertandingan ini.

Mereka cenderung pasif dan mengandalkan serangan balik untuk mengancam Spanyol.

Baca juga: Rekap Hasil Bola Tadi Malam: Kemenangan Spanyol Buyar di Tangan Portugal, Ceko Kuasai Singgasana

BERITA REKOMENDASI

Hal tersebut nampak dari statistik laga yang menyiratkan dominasi La Furia Roja.

Tim asuhan Luis Enrique menguasai 60 persen ball possession.

Serta membuat setidaknya 11 peluang.

Sementara itu, gol yang tercipta di laga ini tercipta pada dua babak.

Spanyol unggul lebih dahulu berkat Alvaro Morata di menit ke-25.


Sedangkan gol milik Portugal terjadi pada menit ke-82 lewat Ricardo Horta.

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas