Persis Solo Tersungkur di Dasar Klasemen Grup A, Kaesang Singgung Wasit, Jacksen F Tiago Minta Maaf
Dengan nada santai, Direktur Persis Solo Kaesang Pangarep menyalahkan wasit Tabrani atas kekalahan timnya dari PSIS Semarang. Persis di dasar klasemen
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Persis Solo Tersungkur di Dasar Klasemen Grup A, Kaesang Singgung Wasit, Jacksen F Tiago Minta Maaf
TRIBUNNEWS.COM - Satu di antara tuan rumah Piala Presiden 2022, Persis Solo, terjerembab di dasar klasemen Grup A Piala Presiden 2022 setelah kalah dari PSIS Semarang di laga penyisihan grup, Selasa (21/6/2022).
Pertandingan Derbi Jawa Tengah Persis Solo Vs PSIS Semarang itu dimenangkan tim tamu dengan skor 2-1.
Kekalahan dari PSIS Semarang ini membuat Persis Solo baru mengumpulkan satu poin dari dua pertandingan.
Raihan satu poin membuat klub berjuluk 'Laskar Sambernyawa' berada di posisi buncit Klasemen Grup A Piala Presiden 2022.
Baca juga: Pemain Keturunan Belanda Cerita Sadisnya Latihan Shin Tae-yong, Jim Croque Ditekan Sampai Batas
Klasemen Grup A Piala Presiden 2022
Tim Main Menang Seri Kalah GM GA SG Poin
PSIS Semarang 3 2 1 0 10 4 6 7
PSS Sleman 2 1 1 0 2 0 2 4
Persita Tangerang 3 1 0 2 3 9 -6 3
Dewa United 2 0 1 1 3 4 -1 1
Persis Solo 2 0 1 1 1 2 -1 1
Kekalahan yang membawa Persis ke dasar klasemen direspons oleh Direktur Utama Persis Solo, Kaesang Pangarep yang mengomentari kekalahan timnya dari PSIS Semarang di Piala Presiden 2022.
Kaesang Pangarep sedikit menyoroti kinerja wasit, Tabrani yang memimpin laga ini.
Laga ini memang sempat diwarnai sejumlah insiden.
Satu di antaranya adalah momen saat pemain Persis Solo terkapar di lapangan usai berduel dengan pemain PSIS di kotak penalti.
Sayangnya, wasit bergeming dan tetap melanjutkan pertandingan.
Dengan nada bercanda, Kaesang Pangarep menyalahkan wasit Tabrani.
Baca juga: Persebaya Tersingkir dari Piala Presiden 2022, Aji Santoso Tetap Beri Pujian, Bonek Ajukan Tuntutan
"Biasa wae, wasite (biasa saja wasitnya) dibayar PSSI (Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia)," ujar Kaesang dilansir Kompas.com.
Meski kalah, Kaesang Pangarep tidak ingin mencampuri urusan tim dengan melakukan evaluasi.
Menurut Kaesang, soal evaluasi tim adalah tugas Jacksen sebagai pelatih.
"Evaluasi pelatih, kenapa aku, aku ra mudeng (tidak tahu)," kata Kaesang.
Baca juga: Pemain Keturunan Belanda Cerita Sadisnya Latihan Shin Tae-yong, Jim Croque Ditekan Sampai Batas
Jacksen F Tiago Minta Maaf
Diketahui, Derbi Jawa Tengah tersaji antara Persis Solo melawan PSIS Semarang di Grup A Piala Presiden 2022, Selasa (21/6/2022).
Laga itu dimenangkan oleh PSIS Semarang.
Bermain dihadapan pendukung sendiri di Stadion Manahan, Solo, Persis keok dengan skor tipis 2-1.
Dua gol PSIS Semarang dicetak oleh Alfeandra Dewangga (36') dan Carlos Fortes (69').
Sementara itu, gol tunggal Persis Solo dilesatkan oleh Fabiano Beltrame pada menit ke-45.
Sesai laga pelatih Persis Solo, Jacksen F Tiago, meminta maaf kepada seluruh suporter Persis Solo.
Baca juga: Arema FC Lolos Duluan, Masihkah Aremania Gerah Pada Almeida yang Pragmatis Seperti Mourinho?
"Saya ingin meminta maaf kepada seluruh suporter Persis."
"Kami tidak bisa memberikan hasil maksimal seperti yang diinginkan," ucap Jacksen F Tiago saat jumpa pers, Selasa (22/6/2022).
Peluang Persis untuk lolos ke babak perempatfinal Piala Presiden 2022 sendiri masih belum tertutup.
Laskar Sambernyawa masih memiliki dua laga tersisa melawan Dewa United dan Persita Tangerang.
Persis saat ini masih menempati posisi juru kunci Grup A dengan poin satu.
Irfan Bachdim dkk tertinggal tiga poin dari PSS Sleman yang berada di peringkat kedua. (kompas.com/Bolanas)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.