Ronaldinho ke Indonesia, Raffi Ahmad dan Gading Marten Tak Sabar Sambut sang Legenda
Raffi Ahmad dan Gading Marten tak sabar menunggu Ronaldinho yang akan datang ke Indonesia pada Jumat (24/6/2022) besok.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - Kedatangan Ronaldinho ke Indonesia sudah sangat dinantikan oleh Raffi Ahmad dan Gading Marten.
Maklum, klub Raffi Ahmad dan Gading Marten memang akan bersinggungan langsung dengan Ronaldinho nantinya.
Lebih tepatnya, Ronaldinho akan terlibat dalam turnamen Trofeo Meets The Stars yang akan diikuti oleh RANS Nusantara FC, Persik Kediri, dan Arema FC.
Baca juga: Jadwal dan Agenda Ronaldinho di Indonesia: Launching Jersey RANS Nusantara dan Trofeo Meet The Stars
Nah, Raffi Ahmad merupakan pemilik dari RANS Nusantara FC. Sedangkan Gading Marten memiliki jabatan penting di Persik Kediri.
Untuk itu, kedua artis papan atas tanah air ini sangat antusias dengan kehadiran Ronaldinho.
Mereka ikut memeriahkan kedatangan Ronaldinho ke Indonesia lewat postingan di akun media sosial masing-masing.
Raffi Ahmad ikut mengunggah salam Ronaldinho jelang kedatangannya ke Indonesia.
"Wowww..Wadidaww!! Ronaldinho," unggah Raffi Ahmad di akun Instagramnya.
"Hari Jumat???" lanjutnya.
Gading Tunggu Ronaldinho
Sementara itu, Gading Marten tak mau kalah dengan sang rekan.
Ia turut membuat unggahan di Instagram pribadinya yang beraroma Ronaldinho.
Salah satu bos Persik Kediri ini tak sabar menanti kedatangan eks pemain Barcelona itu untuk melakoni Trofeo Meet The Stars yang akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang.
"Sampai berjumpa di Trofeo, @ronaldinho," tulis Gading Marten.
Unggahan kedua artis di atas mendapat banyak sekali tanggapan dari pecinta sepak bola.
Baca juga: Daftar Harga Tiket Nonton Ronaldinho Lawan Arema FC & Persik Kediri di Stadion Kanjuruhan
Umumnya, para penggemar juga sudah tidak sabar untuk melihat aksi Ronaldinho.
Mereka juga memberikan support kepada para klub yang akan terlibat dalam trofeo nantinya.
Sebelum mengikuti Trofeo Meet The Stars, Ronaldinho akan menjalani agenda khusus bersama RANS Nusantara FC.
Mantan pemain AC Milan ini akan menghadiri launching jersey tim berlambang burung Phoenix tersebut.
Launching jersey tim RANS Nusantara FC dijadwalkan berlangsung pada Jumat (24/6/2022) besok.
Sedangkan Trofeo Meet The Stars akan digulirkan pada Minggu (26/6/2022).
(Tribunnews.com/Guruh)