Link Live Streaming PSIS Semarang Vs PSS Sleman, Menanti Calon Lawan Persib di Perempat Final
runner-up Grup A sudah ditunggu Persib di Perempat Final Piala Presiden 2022. Akses Link Live Streaming PSIS Semarang vs PSS Sleman melalui tautan ini
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Link Live Streaming PSIS Semarang Vs PSS Sleman, Menanti Calon Lawan Persib di Perempat Final
TRIBUNNEWS.COM - Laga PSIS Semarang Vs PSS Sleman akan memperebutkan juara grup A Piala Presiden 2022.
Pertandingan PSIS Semarang vs PSS Sleman akan digelar di Stadion Manahan di Jumat (26/4/2022), pukul 20.30 WIB.
Laga PSIS Semarang vs PSS Sleman disiarkan secara langsung Indosiar dan Live streaming Vidio.
Akses Link Live Streaming PSIS Semarang vs PSS Sleman melalui tautan pada artikel ini.
Baca juga: Jadwal Piala Presiden 2022 Jumat 24 Juni, Calon Lawan Persib di Perempat Final Ditentukan Malam Ini
Berikut ini link live streaming Piala Presiden 2022 hari ini
Link Live Streaming PSIS Semarang vs PSS Sleman
Kedua tim bersaing ketat di papan Klasemen. Meski PSIS tampak dominan, tapi sebenarnya masih bisa tergeser.
Sebagai tambahan informasi, runner-up Grup A sudah ditunggu Persib Bandung yang sudah memastikan diri sebagai juara Grup C di Perempat Final Piala Presiden 2022.
PSIS saat ini menjadi yang terdepan lolos sebagai juara Grup A seusai mendulang tambahan tiga poin dari Persis Solo.
Laskar Mahesa Jenar mampu menaklukkan tuan rumah Persis dengan skor 1-2 di Stadion Manahan Surakarta pada Selasa (21/6/2022).
Kemenangan itu membuat PSIS Semarang menduduki puncak klasemen Grup A dengan mengemas 7 poin dari 3 laga.
Namun jumlah poin tim besutan Sergio Alexandre itu masih bisa dikejar oleh PSS Sleman (4 poin) yang baru melakoni 2 pertandingan
Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro pun siap-siap untuk meladeni Carlos Fortes dkk.