Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Chelsea Makin Rajin Bisnis dengan Klub Liga Italia, Inter Milan, Juventus dan AC Milan Ngantri

Chelsea tengah terlibat bisnis di bursa transfer kali ini dengan beberapa klub Liga Italia seperti Inter Milan, Juventus dan AC Milan

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Niken Thalia
zoom-in Chelsea Makin Rajin Bisnis dengan Klub Liga Italia, Inter Milan, Juventus dan AC Milan Ngantri
AFP/GLYN KIRK
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel (kanan) berbicara dengan striker Chelsea, Romelu Lukaku (tengah) dan gelandang Chelsea asal Prancis, N'Golo Kante di laga Norwich City melawan Chelsea, Jumat (11/3/2022) dini hari WIB. Chelsea kian gencar menjalin komunikasi dengan Inter Milan, Juventus dan AC Milan pada bursa transfer kali ini. AFP/GLYN KIRK 

TRIBUNNEWS.COM - Chelsea sedang rajin berbisnis dengan klub-klub Liga Italia pada bursa transfer musim panas ini.

Setidaknya, Chelsea kini menjalin komunikasi dengan Inter Milan, Juventus dan AC Milan.

Tentu saja, Chelsea, Inter Milan, Juventus dan AC Milan memiliki kepentingan yang berbeda dalam bisnis yang coba mereka rajut.

Striker Chelsea Jerman Timo Werner (tengah) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol pembuka pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea dan Arsenal di Stamford Bridge di London pada 20 April 2022.
Striker Chelsea Timo Werner (tengah) merayakan gol pembuka melawan Arsenal di Stamford Bridge, 20 April 2022. Chelsea kian gencar menjalin komunikasi dengan Inter Milan, Juventus dan AC Milan pada bursa transfer kali ini. (Glyn KIRK / AFP)

Baca juga: Bursa Transfer - Chelsea & Real Madrid Gigit Jari, Wonderkid Idamannya Pilih Bertahan di Jerman

Chelsea dan Inter Milan

Hubungan kedua klub ini bisa dibilang sedang panas-panasnya.

Drama transfer Romelu Lukaku menjadi penyebab utama panasnya kondisi kedua klub.

The Blues bak membeli kucing dalam karung ketika memboyong Lukaku dari Nerazzurri.

Berita Rekomendasi

Padahal, tim yang kini dimiliki oleh Todd Boehly ini membayar mahar tak sedikit untuk kepindahan sang pemain.

Mereka setidaknya mengeluarkan uang 100 juta Euro untuk seorang Lukaku.

Sayangnya, musim pertama Lukaku kembali ke Chelsea berakhir nestapa.

Ia kesulitan beradaptasi dengan skema Thomas Tuchel.

Kini, ia tengah mengusahakan untuk kembali ke Inter Milan.

Jurnalis Fabrizio Romano mengabarkan kedua klub sejatinya sudah menyepakati mahar kepulangan Lukaku ke Liga Italia.

Inter Milan akan membayar sekira 8 juta Euro plus add-ons sebagai biaya peminjaman.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
19
11
6
2
38
17
21
39
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas