Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Link Live Streaming Filipina Vs Timnas U-19 Indonesia: 2 Syarat Garuda ke Semifinal Piala AFF U19

Memenangkan dua laga sisa belum cukup bagi Timnas U-19 Indonesia untuk aman ke semifinal Piala AFF U-19 2022, Vietnam dan Thailand ikut menentukan

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Link Live Streaming Filipina Vs Timnas U-19 Indonesia: 2 Syarat Garuda ke Semifinal Piala AFF U19
Tribunnews/JEPRIMA
Pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae Yong berjalan mengelilingi lapangan menyapa pendukung Timnas usai anak asuhnya berhasil mengalahkan Brunei pada laga kedua Piala AFF U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (4/7/2022). Hingga wasit meniup pluit panjang Indonesia berhasil unggul 7-0 dari Brunei. Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi Filipina pada babak penyisihan grup A Piala AFF U-19. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (8/7) Pukul 20:00 WIB. 

Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia Vs Filipina Hari Ini: Dua Syarat Garuda ke Semifinal

TRIBUNNEWS.COM - Timnas U-19 Indonesia berada dalam situasi yang tidak mudah untuk bisa lolos babak semifinal Piala AFF U-19 2022.

Ada 2 syarat bagi Timnas U-19 Indonesia lolos empat besar, yang pertama memenangkan dua pertandingan tersisa melawan Filipina dan Myanmar.

Syarat kedua, satu di antara rival Timnas U-19 Indonesia di klasemen Grup A Piala AFF U-19 2022, Vietnam atau Thailand, tersungkur di salah satu dari dua laga terakhir.

Setelah ditahan imbang 0-0 oleh Thailand, Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi Filipina pada babak penyisihan grup A Piala AFF U19.

Pertandingan ini akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (8/7) Pukul 20:00 WIB.

Akses Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia Vs Filipina dari tautan yang tersedia pada bagian artikel berikut.

Baca juga: Skenario Timnas U-19 Indonesia Lolos Semifinal Piala AFF U-19 2022, Poin 11 Samai Thailand-Vietnam?

Seluruh pemain Timnas Indonesia U-19 menyapa pendukung usai bertanding melawan Timnas Thailand U-19 pada laga ketiga babak penyisihan Piala AFF U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (6/7/2022). Hingga wasit meniup peluit panjang Indonesia harus menerima hasil imbang 0-0 dari Thailand. Tribunnews/Jeprima
Seluruh pemain Timnas Indonesia U-19 menyapa pendukung usai bertanding melawan Timnas Thailand U-19 pada laga ketiga babak penyisihan Piala AFF U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (6/7/2022). Hingga wasit meniup peluit panjang Indonesia harus menerima hasil imbang 0-0 dari Thailand. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Baca juga: Skenario Perebutan Juara Grup A Piala AFF U-19 2022, Vietnam Perlu Bantuan Timnas U-19 Indonesia

Berita Rekomendasi

Timnas U-19 Indonesia menempati peringkat 4 klasemen sementara grup A dengan mengumpulkan 5 poin dari tiga pertandingan.

Tiga laga sudah dilakoni Indonesia dan kini Indonesia tinggal menghadapi dua pertandingan terakhir melawan Filipina dan Myanmar.

Meski ada di peringkat Keempat, peluang timnas Indonesia U19 untuk lolos ke Semifinal dari babak penyisihan Grup A masih ada.

Salah satu syaratnya adalah Timnas U-19 Indonesia harus memenangkan dua pertandingan terakhir.

Sedangkan syarat lainnya adalah salah satu dari Vietnam atau Thailand terpeleset sehingga peringkatnya bisa berada di bawah Indonesia setelah laga terakhir di babak penyisihan.

Baca juga: Update Kondisi Marselino Ferdinan, Kiprah di Piala AFF U-19 Selesai, Cedera Hamstring Menepi 2 Bulan

Timnas U-19 Indonesia sudah menjalani tiga pertandingan di babak penyisihan Grup A.

Masing-masing imbang 0-0 melawan Vietnam, menang 7-0 atas Brunei, dan imbang 0-0 melawan Thailand.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
19
11
6
2
38
17
21
39
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas