Final AFF U-19 Laos Vs Malaysia, Semifinal Hadirkan Dua Kejutan, Laos Ciptakan Kejutan Terbesar
Ada beberapa kejutan yang terjadi pada semifinal Piala AFF U19 2022. Selain kejutan dari Malaysia U19, kejutan juga dibuat oleh timnas Laos U19.
Penulis: Muhammad Barir
Sebelum laga Laos Vs Thailand berakhir, suporter Indonesia ramai-ramai mendukung Laos.
Sejak menit Ke-8, timnas Laos U-19 mencetak gol pertama dalam pertandingan melawan Thailand tersebut.
Gol tersebut tidak hanya disambut sukacita oleh timnas Laos U-19 dan pendukungnya saja tapi juga para pendukung timnas Indonesia.
Pemain Thailand tidak bertahan dengan baik, dari serangan lewat tendangan sudut, Peeter Phanthavong dengan cepat menyelesaikan dari jarak yang sangat dekat untuk membuka skor menjadi 1-0 pada menit Ke-8.
Para pendukung timnas Indonesia mendadak mendukung siapapun yang menjadi lawan dari tim Vietnam U-19 dan tim Thailand U-19. Setelah insiden pertandingan yang mencederai fairplay antara kedua tim di babak penyisihan grup.
Para pendukung Indonesia, masih menyaksikan laga Piala AFF U-19. Mereka menyampaikan dukungannya melalui media sosial.'
"Yukk bisa Laos ....... Juara lah kalo gitu, buat indo tertawa hari ini. Laos bukan kaleng2 nih," tulis pendukung Indonesia.
"Ayo Laos, geprekkk gajah," tulis akun penggemar tim Indonesia di Twitter.
Starting lineup:
Thailand U19: Narongsak Nuangwongsa, Thawatchai Inprakhon, Theekawin Chansri, Chonnapat Buaphan , Sittha Boonlha, Kakana Khamyok, Seksan Ratree, Bukkoree Lemdee, Thanawut Phochai, Phanthamit Praphanth, Nattakit Butsing.
Pelatih: Salvador Valero Garcia
Laos U19: Phounin Xayyasone, Foutbone Kounnasen, Anantaza Siphongphan, Khonesavanh Keonuchanh, Sayfon Keohanam, Phonsack Seesavath, Peeter Phanthavong, Damoth Thongkhamsavanh, Saleunxay Phommavong, Vongsakda Chanthaleuxay
Pelatih: Michael Weiss