Hasil Babak Pertama Bhayangkara FC vs Persib di Liga 1: Gol Ezzejjari Dibalas Irianto, Skor Imbang
Skor 1-1 menjadi hasil babak pertama laga antara Bhayangkara FC vs Persib Bandung di Liga 1 pada Minggu, (24/7/2022).
Penulis: deivor ismanto
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Skor 1-1 menjadi hasil babak pertama laga antara Bhayangkara FC vs Persib Bandung di Liga 1 pada Minggu, (24/7/2022).
Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti itu, Bhayangkara FC mampu menjebol gawang persib terlebih dahulu.
Adalah Youssef Ezzejjari, eks striker Persik Kediri itu mencetak gol di menit 38' lewat sontekan kaki kanan.
Baca juga: Live Streaming & Susunan Pemain Bhayangkara FC vs Persib: Posisi Baru Irianto & Zalnando
Sedangkan gol Persib Bandung tercipta lewat sundulan kepala Rachmat Irianto di menit 42'.
The Guardian sebenarnya mampu tampil lebih baik dari Maung Bandung, namun finishing yang buruk membuat mereka gagal mencetak lebih dari satu gol di babak pertama.
Jalannya Laga
Kedua tim sama-sama langsung tampil terbuka di menit awal.
Bhayangkara FC lebih mengutamakan ball possesion sedangkan Persib mengandalkan serangan balik lewat kecepatan pemain mereka.
Di menit 7' sebenarnya Bhayangkara mampu mencetak gol lewat kaki Ezzejjera.
Namun, striker asing The Guardian itu dianggap wasit melakukan pelanggaran terlebih dahulu.
Bhayangkara kembali mampu kembali mengancam gawang Persib.
Kali ini melalui tendangan jarak jauh Youness Mokhtar.
Sayangnya bola masih melebar dari gawang Fitrul Rustapa.
Robert memilih bermain menunggu masih kesulitan untuk membongkar pertahanan The Guardian lewat serangan balik.
Bola lebih banyak mentok di kaki David Da Silva yang gagal memanfaatkan momentum.
Sampai menit ke-20', Bhayangkara FC bermain lebih rapi daripada Maung Bandung.
Kreativitas David Maulana dan Hargianto membuat lini tengah The Guardian hidup.
Di menit 22' Youness lagi-lagi mengancam gawang Maung Bandung.
Untungnya, sepakan kaki kanan sang winger mampu ditepis Fitrul Ridwan.
Pada menit 30' Persib harus kehilangan gelandang andalannya, Beckham Putera yang terkena cedera.
Sang playmaker pun terpaksa digantikan oleh Erwin Ramdani.
Keluarnya Beckham semakin membuat serangan Persib buntu.
Tak ada satupun shot on target yang mampu mereka ciptakan hingga laga berjalan 35 menit.
Sulit menerobos pertahanan The Guardian lewat open play.
Di menit 37' Maung Bandung menciptakan peluang matang mewat bola set piece.
Sayangnya, umpan manis yang diberikan Marc Klok gagal disambut oleh David Da Silva yang sudah berdiri bebas.
Petaka datang untuk Persib Bandung di menit 38'.
Robi Darwis terlalu pede memegang bola di depan gawang sendiri.
Alhasil, bola mampu direbut oleh David Maulana dan langsung disambut oleh Ezzejjari yang berdiri bebas.
Gol pun mampu diciptakan sang striker lewat sontekan kaki kanannya dari jarak dekat.
Persib Bandung hanya membutuhkan waktu 4 menit untuk menyamakan kedudukan.
Adalah Rachmat Irianto!
Menyambut umpan corner, gelandang Timnas Indonesia itu mampu menyambutnya dengan sundulan kepala yang menghujam gawang Bhayangkara.
Skor imbang 1-1 menjadi hasil babak pertama laga antara Bhayangkara FC vs Persib Bandung.
Susunan Pemain:
Bhayangkara FC
Awan Setho, Ruben Sanadi, Putu Gede, Nurhidayat, Anderson Salles, Dendy Sulistyawan, M. Hargianto, Youness Mokhtar, Adam Najem, David Maulana, Youssef Ezzejjari
Pelatih: Widodo C Putro
Persib bandung
Fitrul Dwi Rustapa, Rachmat Irianto, Nick Kuipers, Henhen Herdiana, Daisuke Sato, Beckham Putra Nugraha, Marc Klok, Robi Darwis, Zalnando, Frets Butuan, David da Silva.
Pelatih: Robert Rene Alberts
(Tribunnews.com/Deivor)