Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Bursa Transfer Juventus: Timo Werner dan Anthony Martial Jadi Alternatif Alvaro Morata

Nama Timo Werner dan Anthony Martial masuk pertimbangan Juventus untuk alternatif jika gagal mendatangkan Alvaro Morata pada bursa transfer.

Penulis: Rochmat Purnomo
zoom-in Bursa Transfer Juventus: Timo Werner dan Anthony Martial Jadi Alternatif Alvaro Morata
Kolase Instagram
Kolase Alvaro Morata (atas), Timo Werner (bawah kiri) dan Anthony Martial. Nama Timo Werner dan Anthony Martial masuk pertimbangan Juventus untuk alternatif jika gagal mendatangkan Alvaro Morata pada bursa transfer. 

Kemiripan bermain Werner dengan Miorata tentu bisa memudahkan Allegri untuk menempatkannya di starting eleven Bianconeri.

Eks penyerang RB Leipizig itu bisa menjaga komposisi lini serang Bianconeri andai Dusan Vlahovic berhalangan tampil.

Selain itu permainan Werner di penyerang sayap juga bisa menambah mewah skuat Bianconeri setela kedatangan Angel Di Maria.

Werner sendiri masih mempunyai kontrak dengan Chelsea hingga Juni 2025 mendatang.

Selebrasi striker Manchester United, Anthony Martial setelah mencetak gol ke gawang Crystal Palace pada Pramusim Liga Inggris di Melbourne Cricket Ground, Selasa (19/7/2022).
Selebrasi striker Manchester United, Anthony Martial setelah mencetak gol ke gawang Crystal Palace pada Pramusim Liga Inggris di Melbourne Cricket Ground, Selasa (19/7/2022). (Twitter @Manutd)

Sementara itu untuk Martial sempat menarik minat kubu Juventus pada bursa transfer musim dingin Januari lalu.

Sayangnya, Martial lebih memilih Sevilla dan menjalani pinjaman selama setengah musim.

Martial pun kini telah kembali ke Old Trafford dan sukses mencuri perhatian Erik Ten Hag selaku pelatih anyar Manchester United.

Berita Rekomendasi

Striker berkebangsaan Prancis itu tampil trengginas dengan mencetak tiga gol dalam laga pramusim.

Penampilan ciamik Martial dikabarkan sukses membuat Ten Hag terpesona untuk memberikan tempat starting eleven kepadanya.

Situasi Martial yang mulai menemukan kenyamanan kembali di MU tentu menyulitkan kubu Bianconeri untuk merekrutnya.

Opsi satu-satunya yang mungkin adalah Werner karena semenjak kedatangan Thomas Tuchel mengalami penurunan peforma.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Inter Milan
28
18
7
3
63
27
36
61
2
Napoli
28
18
6
4
45
23
22
60
3
Atalanta
28
17
7
4
63
26
37
58
4
Juventus
28
13
13
2
45
25
20
52
5
Lazio
28
15
6
7
50
36
14
51
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas