Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Carlo Ancelotti Komentari Performa Karim Benzema saat Real Madrid Juara Piala Super Eropa

Carlo Ancelotti yakin Karim Benzema akan meraih Ballon d'Or setelah mengantar Real Madrid juara Piala Super Eropa, Kamis (11/8/2022)

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Carlo Ancelotti Komentari Performa Karim Benzema saat Real Madrid Juara Piala Super Eropa
OSCAR DEL POZO / AFP
Pemain depan Real Madrid Karim Benzema (kiri) dan pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti melambai kepada para pendukung di alun-alun Plaza Cibeles di Madrid, setelah Real Madrid memenangkan gelar Liga Spanyol. Carlo Ancelotti yakin Karim Benzema akan meraih Ballon d'Or setelah turut mengantar Real Madrid menjadi juara Piala Super Eropa. 

TRIBUNNEWS.COM - Karim Benzema menjadi salah satu aktor penting yang membawa Real Madrid juara Piala Super Eropa, kamis (11/8/2022).

Real Madrid juara Piala Super Eropa setelah mengalahkan Eintracht Frankfurt dengan skor 2-0 di Helsinki Olympic Stadium.

Karim Benzema dan David Alaba mencatatkan nama di papan skor untuk membawa Real Madrid juara Piala Super Eropa.

Pemain depan Real Madrid asal Prancis Karim Benzema (kiri) merayakan mencetak gol 2-0 dengan rekan satu timnya bek Real Madrid dari Austria David Alaba (tengah) dan pemain depan Real Madrid dari Brasil Vinicius Junior selama pertandingan sepak bola Piala Super UEFA antara Real Madrid vs Eintracht Frankfurt di Helsinki, pada 10 Agustus 2022.
Pemain depan Real Madrid asal Prancis Karim Benzema (kiri) merayakan gol dengan rekan satu timnya David Alaba (tengah) dan Vinicius Junior selama pertandingan Piala Super UEFA antara Real Madrid vs Eintracht Frankfurt di Helsinki, pada 10 Agustus 2022. Benzema mendapatkan dukungan dari Carlo Ancelotti untuk meraih Ballon d'Or. (JAVIER SORIANO / AFP)

Baca juga: Real Madrid Juara Piala Super Eropa, Ancelotti Ukir Sejarah & Benzema Cs Samai Prestasi AC Milan

Gol yang dicetak Benzema di pertadingan ini terasa cukup spesial.

Pasalnya dengan lesakan ini, ia melampaui legenda Real Madrid, Raul Gonzalez di daftar pencetak gol sepanjang masa tim.

Tambahan satu gol membuat Benzema kini mengoleksi 324 gol bagi El Real.

Ini membuatnya menggusur Raul yang sebelumnya berada di peringkat kedua dengan 323 gol.

BERITA REKOMENDASI

Hal tersebut membuat pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti tak bisa menutupi rasa kagumnya kepada sang pemain.

Don Carlo memberikan pujian setinggi langit kepada Benzema setelah laga usai.

Pria asal Italia ini yakin Benzema seharusnya bisa memenangkan Ballon d'Or tahun ini.

"Tidak ada yang meragukan dirinya akan meraih Ballon d'Or," ungkap Ancelotti dikutip dari laman Football Espana.

"Saya pikir tidak ada yang meragukan itu."


"Namun di sepak bola semua bisa terjadi," sambungnya.

Selain itu, Ancelotti turut memuji peran Karim Benzema di dalam skuad Real Madrid.

Para pemain Real Madrid merayakan dengan trofi setelah pertandingan sepak bola Piala Super UEFA antara Real Madrid vs Eintracht Frankfurt di Helsinki, pada 10 Agustus 2022. Real Madrid memenangkan pertandingan 2-0.
Para pemain Real Madrid merayakan dengan trofi setelah pertandingan sepak bola Piala Super UEFA antara Real Madrid vs Eintracht Frankfurt di Helsinki, pada 10 Agustus 2022. Real Madrid memenangkan pertandingan 2-0. (JAVIER SORIANO / AFP)
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas