Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bawa Persebaya Terseok-seok di BRI Liga 1, Skuad Muda Aji Santoso Butuh Proses

Hanya satu kemenangan yang torehkan Persebaya, sedangkan tiga laga lainnya berakhir dengan dua kekalahan dan satu hasil imbang.

Penulis: deivor ismanto
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Bawa Persebaya Terseok-seok di BRI Liga 1, Skuad Muda Aji Santoso Butuh Proses
Tangkapan layar dari laman resmi Liga Indonesia
Skuat Persebaya Surabaya jelang memulai laga melawan Persita Tangerang pada pekan ke-2 BRI Liga 1 2022 di Stadion Gelora Bung Tomo, Jawa Timur, (1/8/2022). 

TRIBUNNEWS.COM - Persebaya Surabaya tampil angin-anginan hingga pekan keempat Liga 1 2022.

Pasukan Aji Santoso itu hanya mampu mengumpulkan empat angka dari empat laga yang mereka jalani di Liga 1 2022.

Hanya satu kemenangan yang torehkan Persebaya, sedangkan tiga laga lainnya berakhir dengan dua kekalahan dan satu hasil imbang.

Baca juga: Arema Ikuti Jejak Persib Bandung & Persebaya Surabaya Protes Jadwal Kick-off Malam Liga 1 2022/2023

Gelandang serang Persebaya Surabaya, Higor Vidal dikerebungi pemain Bhayangkara FC pada pertandingan pekan ketiga BRI Liga 1 2022 di Stadion Wibawa Mukti, Minggu (7/8/2022) malam WIB.
Gelandang serang Persebaya Surabaya, Higor Vidal dikerebungi pemain Bhayangkara FC pada pertandingan pekan ketiga BRI Liga 1 2022 di Stadion Wibawa Mukti, Minggu (7/8/2022) malam WIB. (instagram @officialpersebaya)

Dengan torehan empat poin, Persebaya terlempar di posisi 12 klasemen Liga 1 2022.

Meredupnya performa Bajol Ijo di Liga 1 musim ini bisa dibilang hal yang wajar.

Skuat yang sukses mengantar Persebaya menuju papan atas Liga 1musim lalu hanya tersisa delapan pemain saja.

Mereka adalah Ernando Ari Sutaryadi, Andhika Ramadhani, Satria Tama, I Gede Dida, Rizky Ridho, Koko Ari Araya, Alwi Slamat, dan Muhammad Hidayat.

Berita Rekomendasi

Menariknya, Persebaya mengorbitkan barisan pemain muda dari tim Elite Pro Academy (EPA).

Nama-nama seperti Deni Agus, Arief Catur, Risky Dwiyan, dan Widi Syarief adalah diantaranya.

Skuad Muda Persebaya

Bajol Ijo juga melakukan pergerakan transfer yang mengisyaratkan bahwa tim asal Jawa Timur itu ingin memaksimalkan pemain muda yang memiliki prospek cerah.

Andre Oktaviansyah dan Brylian aldama adalah dua pemain muda paling mentereng yang direkrut Persebaya musim ini.

Dilansir Transfermarkt, rata-rata umur dalam skuat Bajol Ijo hanya berada di angka 21.7 tahun, Persebaya menjadi tim dengan rataan umur paling muda diantara kontestan lainnya.

Skuat Persebaya Surabaya jelang memulai laga melawan Persita Tangerang pada pekan ke-2 BRI Liga 1 2022 di Stadion Gelora Bung Tomo, Jawa Timur, (1/8/2022).
Skuat Persebaya Surabaya jelang memulai laga melawan Persita Tangerang pada pekan ke-2 BRI Liga 1 2022 di Stadion Gelora Bung Tomo, Jawa Timur, (1/8/2022). (Tangkapan layar dari laman resmi Liga Indonesia)

Bak Mikel Arteta di Arsenal yang andal perihal memoles pemain muda serta memaksimalkan skuat yang ada, Aji Santoso diharapkan mampu untuk melakukan hal yang sama bersama Bajol Ijo.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
17
11
6
0
30
12
18
39
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
18
10
4
4
28
18
10
34
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas