Calon Lawan AC Milan di Drawing Liga Champions 2022-2023: Barcelona, Dortmund hingga Marseille
Calon lawan AC Milan di Drawing Liga Champions 2022-2023 berpotensi bertemu Barcelona, Dortmund hingga Marseille.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - Pemenang Scudetto Liga Italia musim lalu, AC Milan akan tergabung di pot pertama Drawing Liga Champions 2022-2023.
AC Milan berada di pot 1 Drawing Liga Champions bersama juara bertahan Real Madrid, pemenang Liga Eropa Eintracht Frankfurt dan pemegang takhta lima liga top berdasarkan koefisien negara UEFA.
Kelima tim tersebut adalah Manchester City, Bayern Munich, Paris Saint-Germain, Ajax, dan Porto.
Baca juga: Drawing Liga Champions Nanti Malam: Peluang Grup Neraka Rasa Juara, Ada AC Milan hingga Barcelona
Berdasarkan tempat AC Milan di pot 1, maka pasukan Stefano Pioli akan bertemu musuh yang tergabung di pot 2, 3 dan 4.
Pastinya AC Milan juga tidak menghadapi sesama tim asal Italia di Drawing Liga Champions 2022-2023.
Secara teori, tim yang menempati pot kedua merupakan paling tangguh dibandingkan pot di bawahnya.
Kebetulan pada pot 2 Drawing Liga Champions dari kompetisi Liga Italia diwakilkan oleh Juventus.
Maka dalam Drawing Liga Champions, AC Milan dan Juventus dipastikan tidak bertemu.
Adapun penghuni pot kedua Drawing Liga Champions selain Juventus yakni Liverpool, Chelsea, Barcelona, Atletico Madrid, Sevilla, RB Leipzig dan Tottenham Hotspur.
Berdasarkan kontestan yang menghuni pot kedua tersebut, anak asuh Stefano Pioli berpeluang ketemu tim-tim yang kualitasnya di atas rata-rata.
Seperti Chelsea yang musim ini melakukan perubahan gaya bermain dengan menerapkan strategi false nine.
Kemudian masih ada Barcelona yang merekrut Robert Lewandoski, Andreas Christensen hingga mantan pemain AC Milan Franck Kessie.
Tak lupa Liverpool yang pernah jadi mimpi buruk AC Milan di Liga Champions musim lalu.
Terlepas dari 3 tim yang disebutkan di atas, klub berjuluk Rossoneri juga wajib mewaspadai kekuatan Atletico Madrid, Sevilla, RB Leipzig dan Tottenham Hotspur.
Beralih ke pot 3 dinanti Borussia Dortmund hingga Benfica. Rossoneri pada pot ini akan melewatkan dua tim sekompatriotnya Inter Milan dan Napoli.
Sementara pot terakhir Rossoneri berpotensi jumpa Marseille hingga FC Copenhagen.
Baca juga: Live Streaming Drawing Liga Champions 2022-2023: Undian Fase Grup UCL Malam Ini, Akses Link Gratis
Berikut Calon Lawan AC Milan di Drawing Liga Champions 2022-2023:
Pot Dua: Liverpool, Chelsea, Barcelona, Atletico Madrid, Sevilla, RB Leipzig dan Tottenham Hotspur
Pot Tiga: Borussia Dortmund, FC Salzburg, Shakhtar Donetsk, Benfica, Sporting CP dan Bayer Leverkusen
Pot Empat: Rangers, Dinamo Zagreb, Marseille, FC Copenhagen, Club Brugge, Celtic, Viktoria Plzen dan Maccabi Haifa
(Tribunnews.com/Ipunk)