Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Juventus vs Spezia di Liga Italia - Cuma Ada Satu Kata Instruksi dari Allegri

Massimiliano Allegri cuma menginstruksikan satu kata, yakni menang, saat Juventus menjamu Spezia pada pekan ke-4 Liga Italia di Turin.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Juventus vs Spezia di Liga Italia - Cuma Ada Satu Kata Instruksi dari Allegri
AFP/JAVIER SORIANO
Ekspresi pelatih Juventus asal Italia, Massimiliano Allegri dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Villarreal melawan Juventus di Stadion La Ceramica, Vila-real, Spanyol, Rabu (23/2/2022) dini hari WIB. Pertandingan berakhir imbang dengan skor 1-1 (0-1). AFP/JAVIER SORIANO 

"Pertandingan besok menjadi laga yang sulit. Spezia melakukan permainan bagus di Serie A," sambungnya.

Untuk memastikan tak kehilangan tiga poin lagi, Max Allegri meminta anak asuhnya tancap gas sejak awal.

"Pokoknya jangan telat panas. Harus menyerang sejak menit awal, ini tiga poin harga mati," ucap pelatih yang pernah membesut AC Milan.

Untuk memuluskan misi wajib menang, Allegri sudah bisa memainkan pemain andalannya. Termasuk Angel Di Maria.

Winger asal Argentina itu belum dipastikan bakal menjadi starter atau tidak dan juga menyebut Nicolo Fagioli juga masuk daftar pemain di laga lawan Spezia.

Maklum, ini menjadi laga kedua bagi Di Maria bersama Juventus di Liga Italia.

Dia berhasil menandai laga debutnya dengan ukiran satu gol dan assist saat membantu Si Nyonya Tua menggilas Sassuolo tiga gol tanpa balas.

BERITA TERKAIT

Kreativitas mantan pemain Real Madrid ini sangat dibutuhkan, khususnya untuk memberikan pelayangan kepada attacante andalannya, Dusan Vlahovic.

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas