Beda Cerita Franck Kessie dan Sergino Dest Seusai Bertukar Milan-Barcelona, Il Presidente Kena Prank
Jika Sergino Dest punya tanda-tanda cerah di AC Milan, Franck Kessie justru menunjukkan sinyal kesuraman di Camp Nou bersama Barcelona.
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Pioli memasukkan Divock Origi, Tommaso Pobega, dan Sergino Dest untuk masuk menggantikan Giroud, Bennacer, dan Calabria.
Ulasan SempreMilan menyebut Pioli sangat suka pada kecepatan dan intensitas yang ditunjukkan Sergino Dest dalam 35 menit bermain yang dia peroleh di laga tersebut.
Tak cuma itu, Pioli juga tampak kagum pada kemampuan Dest untuk menerapkan apa yang telah dia pelajari hanya dalam beberapa sesi latihan penuh bersama Milan, ke dalam laga tersebut.
Dilaporkan, penampilan menjanjikan Sergino Dest itu membuat Stefano Pioli potensial memberikan sang pemain lebih banyak waktu bermain, dimulai dari pertandingan Serie A Liga Italia berikutnya melawan Sampdoria.
Sergino Dest memang dikenal sebagai pemain serbaguna. Dia dapat bermain baik sebagai full-back di sisi kanan - itu sebabnya dia menggantikan Calabria saat menjalani debut - dan juga sebagai pemain sayap kanan jika diperlukan.
Il Presidente Tenggelam di Camp Nou
Jika Sergino Dest punya tanda-tanda cerah di AC Milan, Franck Kessie justru menunjukkan sinyal kesuraman di Camp Nou bersama Barcelona.
Bisa dibilang, karier Franck Kessie justru malah tenggelam seusai hengkang dari Milan.
Sejauh ini di Barcelona, Franck Kessie belum diberi banyak kesempatan bermain oleh pelatih Barca, Xavi.
Calciomercato melaporkan bahwa Franck Kessie 'mengharapkan awal yang sangat berbeda' saat berkarier di Barcelona.
Padahal demi Blaugrana, Kessie meninggalkan tempat utama yang dia miliki di Milan.
Kessie pergi ke Barcelona juga secara gratis seusai dia memutuskan tak memperpanjang kontrak setelah karier lima musim di Milan.
Fakta bahwa Barca mengincarnya secara agresif sempat menunjukkan kalau Xavi akan sangat mencari tempat untuknya dalam susunan skuad di Barcelona.
Tapi, seperti kena prank, Il Presidente, sang presiden -julukan Kessie saat di Milan- malah kalah bersaing dari Sergio Busquets, Gavi, Pedri, Frankie de Jong, dan bahkan Miralem Pjanic.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.