Kondisi Cahya Supriadi Mulai Membaik, Timnas U19 Indonesia Dapat Angin Segar Jelang Lawan Vietnam
Kondisi Kiper Timnas U19 Indonesia, Cahya Supriadi dilarikan ke rumah sakit saat laga melawan Hong Kong di Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023.
Penulis: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Kabar baik berhembus untuk Timnas U19 Indonesia yang berjuang di Kualifikasi Piala Asia U20 2023.
Kondisi kiper Timas U19 Indonesia, Cahya Supriadi mulai membaik setelah sempat ditandu dan dibawa mobil ambulance.
Sebagaimana yang diketahui, Cahya Supriadi terkapar saat laga Timnas U19 Indonesia melawan Hon Kong, Jumat (16/9/2022) di Stadion Gelora Bung Tomo.
Baca juga: 2 Cara Timnas U19 Indonesia ke Putaran Final Piala Asia U20 2023: Via Jalur Aman Wajib Libas Vietnam
Dia mengalami benturan dan sempat tak sadarkan diri.
Cahya Supriadi terbentur kaki rekannya, Rahmat Beri Santoso saat mencoba menghalau bola.
Dia pun langsung terkapar di sisi kiri gawangnya sendiri.
Situasi itu pun sempat membuat panik para pemain Timnas U19 Indonesia yang berada di lapangan.
Laga sempat dihentikan, kemudian Cahya Supriadi ditandu menuju ambulan untuk segera mendapat pertolongan.
Lantas bagaimana kondisi terbaru dari kiper andalan skuat Garuda Muda ini?
Diungkapkan Rendra Soedjono yang merupakan komentator laga Timnas U19 vs Hong Kong, Cahya Supriadi dalam kondisi stabil.
Saat ini sang penjaga gawang mendapatkan perawaran di RS Mitra, Surabaya.
"(Cahya Supriadi) Kondisinya berada di Rumah Sakit Mitra, dan kondisinya stabil," kata Rendra Soedjono, dikutip dari BolaSport.
"Dan juga tanda vitalnya normal nafasnya normal dan juga sudah sadar penuh," sambungnya.
"Dan tapi memang masih harus dilakukan CT scan," ujar Rendra.