Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Fakta Hasil Borneo FC vs Madura United: Matheus Pato Menggila, Pesut Etam Panaskan Jalur Puncak

Beberapa fakta menarik menghiasi hasil Borneo FC vs Madura United pada pekan 11 BRI Liga 1, Sabtu (1/10/2022) sore WIB.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Fakta Hasil Borneo FC vs Madura United: Matheus Pato Menggila, Pesut Etam Panaskan Jalur Puncak
Instagram @matheuspato9
Profil Matheus Pato. Jika mampu bermain secara konsisten, gelar top skor sepertinya layak didapatkan Pato bersama Borneo FC pada musim ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Beberapa fakta menarik menghiasi hasil Borneo FC vs Madura United pada pekan 11 BRI Liga 1, Sabtu (1/10/2022) sore WIB.

Seperti diketahui Borneo FC baru saja meraih kemenangan gemilang dengan menumbangkan Madura United di Stadion Segiri.

Borneo FC selaku tuan rumah sukses menyudahi perlawanan Madura United dengan skor tiga gol tanpa balas.

Hebatnya, tiga gol kemenangan Borneo FC diborong semuanya oleh bomber andalan mereka asal Brasil, Matheus Pato.

Pato berhasil mengukir hattrick ke gawang Madura United yang dijaga Miswar Saputra pada laga ini.

Performa gila yang diperlihatkan Pato dalam laga ini juga menjadi berkah tersendiri bagi Borneo FC yang melesat ke puncak klasemen.

Borneo FC berhak mengambil alih posisi puncak klasemen dari Madura United untuk sementara waktu.

Berita Rekomendasi

Faktor keunggulan head to head membuat Borneo FC melesat ke puncak, meskipun sama-sama memperoleh poin yang sama dengan Madura United yakni 23 angka.

Kini, Borneo FC memanaskan perebutan jalur puncak alias juara setelah sukses menumbangkan tim-tim besar musim ini termasuk Madura United, Persib Bandung, hingga Arema FC.

Berikut ini beberapa fakta menarik yang mewarnai kemenangan telak Borneo FC atas Madura United yang telah dihimpun Tribunnews:

1. Performa Menggila Matheus Pato

Performa Pato pada musim perdananya bersama Borneo FC sejauh ini benar-benar menakjubkan.

Keberhasilan Pato membobol gawang Madura United sebanyak tiga kali menjadi bukti terbarunya.

Tambahan tiga gol kini membuat Pato semakin jauh memimpin daftar top skor sementara BRI Liga 1.

Striker Borneo FC Samarinda, Matheus Pato (kanan depan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya, Hendro Siswanto (kanan tengah), Stefano Lilipaly (kanan belakang), dan M Sihran (kiri) usai mencetak gol keempat timnya ke gawang Persib Bandung dalam laga BRI Liga 1 2022/2023 antara Borneo FC Samarinda melawan Persib Bandung di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (7/8/2022) sore. Hasil akhir pertandingan, Borneo FC Samarinda melumat Persib Bandung dengan skor 4-1 (2-1). TRIBUN KALTIM/NEVRIANTO HARDI PRASETYO
Striker Borneo FC Samarinda, Matheus Pato (kanan depan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya, Hendro Siswanto (kanan tengah), Stefano Lilipaly (kanan belakang), dan M Sihran (kiri) usai mencetak gol keempat timnya ke gawang Persib Bandung dalam laga BRI Liga 1 2022/2023 antara Borneo FC Samarinda melawan Persib Bandung di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (7/8/2022) sore. Hasil akhir pertandingan, Borneo FC Samarinda melumat Persib Bandung dengan skor 4-1 (2-1). TRIBUN KALTIM/NEVRIANTO HARDI PRASETYO (TRIBUN KALTIM/NEVRIANTO HARDI PRASETYO)
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas