Penyebab Tragedi Kanjuruhan Belum Terungkap, Thomas Doll Ogah Bahas Sepak Bola
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll tidak akan membahas sepak bola sebelum masalah yang menyebabkan Tragedi Kanjuruhan terselesaikan.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Rochmat Purnomo

Imbas dari Tragedi Kanjuruhan, PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi menunda Liga 1 selama dua pekan lewat surat bernomor 583/LIB-KOM/X/2022.
"PT. Liga Indonesia Baru (PT LIB) menyampaikan pemberitahuan bahwa kompetisi Liga 1 2022/2023 ditunda selama 2 (dua) pekan sampai dengan game week 12 dan perkembangan selanjutnya menunggu kebijakan otoritas Pemerintah melalui PSSI."
"Selanjutnya, PT LIB akan terus melakukan komunikasi dan koordinasi kepada klub peserta Liga 1 2022/2023 dan segala perkembangan akan diinformasikan pada kesempatan pertama,” tulis surat LIB, dikutip dari situs resmi Persija, Senin (3/10/2022)
Diketahui, Persija harusnya bertanding melawan Persib Bandung pada Minggu (2/10/2022).
Namun, laga tersebut harus ditunda lantaran tragedi Kanjuruhan yang terjadi.
(Tribunnews.com/Isnaini Nurdianti)