Barcelona, ATM & Sevilla Otw Liga Malam Jumat, Wakil Spanyol yang Andal di UCL cuma Real Madrid
Real Madrid menjadi satu-satunya tim Liga Spanyol yang nangkring di posisi puncak klasemen Liga Champions.
Penulis: deivor ismanto
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin

TRIBUNNEWS.COM - Real Madrid menjadi satu-satunya tim Liga Spanyol yang nangkring di posisi puncak klasemen Liga Champions.
Tiga wakil Liga Spanyol lainnya, Barcelona, Sevilla, dan Atletico Madrid sama-sama tampil kurang meyakinkan di Liga Champions.
Sebagai juara bertahan Liga Champions, Real Madrid sukses memberi contoh untuk tim Liga Spanyol caranya tampil konsisten.
Baca juga: Keuntungan Besar Menanti Real Madrid jika Tolak Kylian Mbappe Gabung El Real

Dari empat laga, Los Blancos sukses mencatat tiga kemenangan dan hanya merasakan satu hasil imbang.
Terakhir, anak asuh Carlo Ancelotti itu selamat dari kekalahan atas Shakhtar Donetsk setelah Rudiger mencetak gol di menit akhir pada laga yang digelar Rabu, (12/10/2022) dini hari WIB.
Sedangkan sang pemuncak klasemen Liga Spanyol musim ini, Barcelona yang membutuhkan poin penuh, justru diimbangi Inter di Camp Nou.
Anak asuh Xavi Hernandez itu dipaksa bermain imbang atas Nerazzurri dengan skor 3-3 pada Kamis, (13/10/2022) dini hari WIB.
Walhasil, Blaugrana terlempar di posisi 3 klasemen Grup C Liga Champions dengan hanya mencatatkan 4 poin.
Barca bakal turun ke Liga Eropa jika Inter Milan sukses meraih kemenangan di laga kelima Liga Champions.
Tim sekota, Los Blancos, Atletico Madrid pun juga mengalami hasil minor.
Melawan wakil Belgia, Club Brugge, Antonio Griezmann cs yang juga membutuhkan tiga angka juga hanya berbagi satu angka dengan Club Brugge di kandang sendiri pada Kamis, (13/10/2022) dini hari WIB.
Atletico Madrid pun terdampar di dasar klasemen Grup B Liga Champions.

Baca juga: Peluang & Skenario Barcelona Lolos ke 16 Besar Liga Champions: Sapu Bersih Laga Sisa Bukan Jaminan
Kans untuk lolos ke babak 16 besar Liga Champions pun semakin menitis.
Lebih nahas lagi nasib yang dialami Sevilla, menjamu Borussia Dortmund, Isco cs harus rela bermain imbang 1-1 dan dipastikan tak akan lolos ke babak 16 besar Liga Champions.
Ya, di tengah hasil minor yang diterima wakil Liga Spanyol di Liga Champions.
Real Madrid membuktikan bahwa mereka-lah yang memiliki mental juara di pentas paling bergengsi di Eropa itu.
Puncak klasemen mereka dapatkan dengan nihil kekalahan dari empat laga.
Los Blancos pun kembali menjadi tim favorit untuk membawa pulang gelar Si Kuping Besar musim ini.
(Tribunnews.com/Deivor)