Solusi Local Pride, Deretan Pelatih Lokal Calon Pengganti Shin Tae-yong Jika Mundur dari Timnas
Sederet pelatih lokal dinilai bisa jadi jalan ke luar untuk jangka pendek jika skenario Shin Tae-yong mundur benar terjadi. Local Pride menggema
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Situasi itu memunculkan sejumlah issue menarik siapa yang akan menggantikan Shin Tae-yong guna memandu Timnas Indonesia menghadapi agenda padat tersebut.
Solusi Local Pride menggema di berbagai akun fan base Timnas Indonesia.
Sederet pelatih lokal dinilai bisa jadi jalan ke luar untuk jangka pendek jika skenario Shin Tae-yong mundur benar terjadi.
Siapa saja pelatih lokal yang berpotensi menggantikan posisi Shin Tae-yong? Berikut ulasannya.
Nova Arianto
Nama asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, menyembul pada wacana ini.
Dia termasuk jajaran staf kepelatihan Shin Tae-yong terlama sejak mulai bekerja di Timnas Indonesia pada 2020.
Nova Arianto sedikit banyak dianggap sudah banyak mengetahui cara Shin Tae-yong bekerja dan bisa melanjutkannya.
Sebagai asisten Shin Tae-yong, Nova Arianto juga sudah berpengalaman menangani Timnas Indonesia di level senior, U-23, dan U-20.
Dia bahkan menjadi kandidat kuat pengganti Shin Tae-yong di Timnas Indonesia untuk gelaran SEA Games 2023 untuk level usia U-23.
Hanya, belum diketahui lisensi kepelatihan apa yang dimiliki Nova Arianto sebagai syarat menangani tim nasional.
Indra Sjafri
Nama Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri dianggap bisa menjadi solusi local pride.
Dia pernah menangani Timnas Indonesia hingga akhirnya terpental dari jajaran kepelatihan saat Shin Tae-yong datang pada 2020 silam.
Jika Shin Tae-yong mundur, Indra Sjafri berpeluang kembali ke posisi pelatih Timnas Indonesia.