Sorotan Elkan Baggott Bantu Gillingham ke 16 Besar Piala Liga Inggris: Indonesia Bangga!
Sejumlah sorotan mewarnai keberhasilan Elkan Baggott membantu Gillingham FC melaju ke 16 besar Piala Liga Inggris setelah mengalahkan Brentford.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah sorotan dan fakta menarik menghiasi keberhasilan Elkan Baggott membantu Gillingham FC melaju ke babak 16 besar Piala Liga Inggris, Rabu (9/11/2022) dini hari WIB.
Hasil Piala Liga Inggris putaran ketiga diwarnai kemenangan Gillingham FC atas Brentford lewat drama adu penalti (6-5) di Stadion Gtech Community.
Pertandingan Brentford vs Gillingham di Stadion Gtech Community berkesudahan dengan skor 1-1.
Tuan rumah Brentford sempat berada di atas angin karena mampu unggul cepat saat laga berusia tiga menit.
Ivan Toney yang berhasil membawa tim Liga Inggris ini memimpin pertandingan.
Baca juga: Hasil Piala Liga Inggris: Elkan Baggott Main Penuh, Gillingham Tundukkan Brentford Lewat Adu Penalti
Sementara Gillingham baru mampu mencetak gol balasan di menit ke-75 melalui Mikael Mandron.
Skor imbang 1-1 terus bertahan hingga waktu normal pertandingan. Kemenangan ditentukan lewat drama adu penalti.
Di babak adu penalti, Gillingham pun sukses menampilkan kinerja ciamik.
Enam pemainnya sukses mengeksekusi tendangan penalti menjadi gol. Mereka adalah Madron, Adelakun, Wright, Alexander, Kshket, dan MacDonald.
Sementara Brentford, salah satu dari 6 pemainnya yang mengeksekusi tendangan penalti gagal menjebol gawang Gillingham
Terlepas dari itu, berikut fakta dan sorotan di balik kesuksesan Elkan Baggott membantu Gillingham FC melaju ke 16 besar Piala Liga Inggris yang dirangkum redaksi Tribunnews dari berbagai sumber.
- Gillingham FC The One and Only
Elkan Baggott bersama Gillingham FC, penghuni peringkat 22 League Two sukses menyingkirkan Brentford yang berstatus tim Premier League.
Uniknya, Gillingham FC menjadi satu-satunya klub kasta keempat di kompetisi sepak bola Inggris yang melaju ke putaran keempat alias babak 16 besar Piala Liga Inggris.