Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bongkar Bobroknya Man United, Cristiano Ronaldo: Mereka Jauh Tertinggal dari Juventus & Real Madrid

Manchester United dianggap Cristiano Ronaldo tertinggal jauh dari dua bekas timnya, Juventus dan Real Madrid.

Penulis: deivor ismanto
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Bongkar Bobroknya Man United, Cristiano Ronaldo: Mereka Jauh Tertinggal dari Juventus & Real Madrid
Tangkapan layar Twitter
Manchester United dianggap Cristiano Ronaldo tertinggal jauh dari dua bekas timnya, Juventus dan Real Madrid - Cristiano Ronaldo membuat 5 pengakuan mengagetkan saat wawancaran dengan Piers Morgan 

TRIBUNNEWS.COM - Manchester United dianggap Cristiano Ronaldo tertinggal jauh dari dua bekas timnya, Juventus dan Real Madrid.

Jurnalis The Sun, Piers Morgan kembali mengunggah hasil wawancaranya bersama Cristiano Ronaldo hari ini, Kamis, (17/11/2022).

Setelah sebelumnya pernyataan-pernyataan Ronaldo begitu kontroversial, kini peraih 5 Ballon d'Or itu kembali mengeluarkan narasi kritikan pedas untuk Manchester United.

Baca juga: 4 Pemain Muda Ini Siap Menjadi Bintang di Piala Dunia 2022, Siapa Mereka? Ini Daftar Pemainnya

Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi setelah mencetak gol di laga melawan Everton di Liga Inggris.
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi setelah mencetak gol di laga melawan Everton di Liga Inggris. (OLI SCARFF / AFP)

Kapten Timnas Portugal itu nampak tak peduli dengan status kontraknya bersama Setan Merah.

Kesepatan wawancara yang ia punya digunakan untuk mengkritik United yang dianggapnya memiliki banyak kekurangan.

Selain mengomentari kinerja para pelatih setelah Sir Alex Ferguson pensiun.

Ronaldo juga menyinggung perihal infrastruktur dan teknologi Setan Merah yang menurutnya begitu tertinggal.

Berita Rekomendasi

Bahkan, United dianggapnya jauh berada di belakang Juventus dan Real Madrid perihal aspek tersebut.

"Manchester United sama sekali tak mengikuti kemajuan," kata Ronaldo dalam wawancaranya bersama Piers Morgan, Kamis (17/11/2022).

"Lihat saja Real Madrid dan Juventus, mereka mengikuti teknologi untuk menetapkan infrastruktur yang memadai."

"Kedua klub itu selalu berusaha untuk maju bahkan dalam hal latihan, nutrisi dan recovery."

"Manchester United jauh tertinggal dari dua klub tersebut."

Pernyataan Ronaldo tersebut seakan menjelaskan masalah sulitnya Setan Merah menjadi klub besar yang berprestasi.

Padahal, hampir tiap musim mereka selalu jor-joran untuk memboyong pemain berkualitas.

Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo (tengah) duduk di bangku cadangan setelah bermain 71 menit menghadapi tim tamu Newcastle dalam pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris di Old Trafford, pada 16 Oktober 2022.
Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo (tengah) duduk di bangku cadangan setelah bermain 71 menit menghadapi tim tamu Newcastle dalam pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris di Old Trafford, pada 16 Oktober 2022. (IAN HODGSON / AFP)
Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
19
11
6
2
38
17
21
39
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas