Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Reno Ajak Anak Istri Saksikan Timnas Indonesia di SUGBK: Ingin Tanamkan Rasa Nasionalisme

Reno mengatakan bahwa ajang ini juga sekaligus memperkenalkan sepakbola kepada sang buah hati, Raihan.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Reno Ajak Anak Istri Saksikan Timnas Indonesia di SUGBK: Ingin Tanamkan Rasa Nasionalisme
Tribunnews/Abdul Majid
Superter Timnas Indonesia, Reno turut membawa istri, Rahmah dan anaknya, Raihan untuk menyaksikan laga Timnas Indonesia menghadapi Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (23/12/2022). 

Reno Ajak Anak Istri Saksikan Timnas Indonesia di SUGBK: Sekaligus Tanamkan Rasa Nasionalisme
 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Reno turut membawa istri dan anak untuk menyaksikan laga Timnas Indonesia menghadapi Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (23/12/2022).

Reno pun mengaku senang dirinya bersama keluarga kembali bisa menyaksikan Timnas Indonesia berlaga di SUGBK.

“Ya, jujur kangen, rindu bisa bela Timnas lagi. Bedanya sekarang ticketing lebih teratur, pemeriksaan lebih teratur dari kita masyarakat ya memang maunya jauh lebih baik,” kata Reno kepada Tribunnews di Gate G SUGBK.

Baca juga: Sorotan Timnas Indonesia vs Kamboja, Dua Blunder Jordi Amat, Egy Keserimpet, Demam Panggung?

Selain untuk menyaksikan skuad Garuda bertanding, Reno mengatakan bahwa ajang ini juga sekaligus memperkenalkan sepakbola kepada sang buah hati, Raihan.

Ia ingin Raihan yang masih berusia delapan tahun bisa semakin cinta dengan Indonesia lewat Timnas Indonesia ini.

Berita Rekomendasi

“Selagi libur sekolah, jadi saya ajak (Raihan). Sekalian mengenalkan sepakbola, Timnas Indonesia dan menanamkan rasa nasionalis juga,” ujarnya.

Sementara itu, sang istri, Rahmah mengaku senang bisa kembali menyaksikan Timnas Indonesia secara langsung.

Meskipun dirinya harus mengantre lama untuk bisa masuk ke area Stadion SUGBK.

Ibu satu anak tersebut pun berharap Timnas Indonesia bisa meraih juara Piala AFF di tahun ini.

“Ya, ikut ke sini ada senangnya, ada terpaksanya juga. Cuma tadi capek lah ngantre lama banget. Dulu sih pernah juga nonton AFF tahun 2018,” kata Rahmah.

“Harapan saya semoga Timnas Indonesia menang terus lolos sampai final dan bisa juara,” harapnya.

Senada dengan Rahmah, Reno juga berharap anak asuh Shin Tae-yong mampu merengkuh juara pada Piala AFF kali ini.

Pesepak bola Timnas Indonesia menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum pertandingan melawan Timnas Kamboja pada laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pesepak bola Timnas Indonesia menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum pertandingan melawan Timnas Kamboja pada laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Sebagai pecinta sepakbola, Reno memprediksi untuk meraih juara di tahun ini, perjuangan Timnas Indonesia akan berat mengingat kualitas negara lainnya juga mulai meningkat.

“Persaingan pasti ketat ya karena kemarin Kamboja menang dari Filipina. Saya rasa perkembangan sepakbola di Asia Tenggara juga sudah mulai bagus. Sejujurnya Indonesia juga masih kalah sama Thailand, Malaysia, Vietnam. Jadi tidak bisa kita jemawa. Tapi saya tetap yakin Indonesia bisa juara,” pungkasnya.

Kick off Timnas Indonesia vs Kamboja akan dimulai pukul 16.30 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (23/12/2022).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas