Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Nasib Apes Tite, Barangnya Dicuri dan Diceramahi Perampok soal Timnas Brasil

Mantan pelatih Timnas Brasil, Tite dirampok saat berjalan di area Rio de Janeiro dan diceramahi soal kiprah Selecao di Piala Dunia 2022

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Nasib Apes Tite, Barangnya Dicuri dan Diceramahi Perampok soal Timnas Brasil
AFP/PABLO PORCIUNCULA
Pelatih Timnas Brasil, Tite memberikan instruksi kepada para pemainnya dari pinggir lapangan dalam laga sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Brasil melawan Korea Selatan di Stadion 974, Senin (5/12/2022) waktu setempat. Eks pelatih Brasil, Tite mengalami perampokan saat berjalan di Rio de Janeiro. 

TRIBUNNEWS.COM - Mantan pelatih Timnas Brasil, Tite dirampok saat sedang berjalan di area Rio de Janeiro.

Tite kehilangan rantai emas yang ia kenakan saat berjalan-jalan.

Namun, ada hal lain yang cukup unik dari peristiwa kerampokan Tite ini.

Pelatih Brasil #00 Tite memberikan instruksi kepada para pemainnya dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola perempat final Piala Dunia Qatar 2022 antara Kroasia dan Brasil di Education City Stadium di Al-Rayyan, sebelah barat Doha, pada 9 Desember 2022. NELSON ALMEIDA
Pelatih Brasil #00 Tite memberikan instruksi kepada para pemainnya dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola perempat final Piala Dunia Qatar 2022 antara Kroasia dan Brasil di Education City Stadium di Al-Rayyan, sebelah barat Doha, pada 9 Desember 2022. Eks pelatih Brasil, Tite mengalami perampokan saat berjalan di Rio de Janeiro. (NELSON ALMEIDA / AFP)

Baca juga: Update Ranking FIFA Terbaru: Brasil Tetap Teratas, Indonesia ke-151 Melesat 13 Tingkat dalam Setahun

Sang perampok ternyata juga menceramahi Tite terkait kiprah Timnas Brasil di Piala Dunia 2022 lalu.

Ia tak senang dengan gugurnya timnas berjuluk Selecao itu di babak perempat final.

Untungnya si perampok tak mengambil tindakan lebih ekstrem.

Ia hanya mengambil rantai emas Tite dan meninggalkannya tanpa terluka, sebagaimana dikutip dari Marca.

Berita Rekomendasi

Mantan pelatih Selecao itu berada di ibu kota Brasil untuk membicarakan masa depannya.

Pria berusia 61 tahun tersebut masih belum memutuskan apakah akan melanjutkan kariernya sebagai pelatih atau tidak.

Tite sendiri pernah berujar menangani Brasil akan menjadi puncak kariernya sebagai pelatih.

Ia kemungkinan besar akan pensiun setelah perjalanannya bersama Neymar dkk usai.

Sebelumnya, Tite mengaku setelah tersingkirnya Brasil dari Piala Dunia 2022 adalah akhir dari kariernya.

Pelatih Brazil Tite mengawasi para pemainnya dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola Grup G Piala Dunia Qatar 2022 antara Brazil dan Serbia di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 24 November 2022. (Photo by NELSON ALMEIDA / AFP)
Pelatih Brazil Tite mengawasi para pemainnya dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola Grup G Piala Dunia Qatar 2022 antara Brazil dan Serbia di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 24 November 2022. (Photo by NELSON ALMEIDA / AFP) (AFP/NELSON ALMEIDA)

Ia tak akan membuat drama dengan berusaha bertahan untuk waktu yang lama di kursi pelatih Selecao.

"Kekalahan yang menyakitkan, tetapi saya berdamai dengan diri sendiri. Ini adalah akhir dari siklus saya," ujar  Tite dikutip dari talkSPORT

"Saya sudah memutuskan ini lebih dari satu setengah tahun yang lalu. Saya bukan pria bermuka dua." 

"Saya tidak bermain untuk menang dan kemudian membuat drama bertahan (sebagai pelatih timnas Brasil). Siapa pun yang mengenal saya tahu itu," lanjutnya.

Baca juga: Brasil Gagal Lolos ke Semifinal Piala Dunia 2022, Sinyal Tite Kibarkan Bendera Putih Tangani Samba

Sayangnya, Tite gagal membawa Brasil melangkah lebih jauh di Piala Dunia 2022.

Selecao kandas di perempat final oleh Kroasia melalui skema adu penalti.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas