Hasil Pertandingan Liga Inggris Arsenal vs West Ham, The Gunners Comeback, Gilas The Hammers 3-1
Arsenal berhasil menang dalam laga Boxing Day melawan West Ham United di pekan ke-17 Liga Inggris, Selasa (27/12/2022).
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Arsenal berhasil menang comeback dalam laga Boxing Day melawan West Ham United di pekan ke-17 Liga Inggris, Selasa (27/12/2022).
Arsenal yang bermain di hadapan pendukungnya sendiri di Stadion Emirates, sempat tertinggal di babak pertama dengan skor 0-1 lewat penalti Benrahma di menit 27'
Namun di babak kedua, pasukan Mikel Arteta seolah tak mau membuat suporternya kecewa, terlebih laga ini ditonton langsung oleh mantan pelatih mereka Arsene Wanger.
Mereka bangkit dan membalikkan keadaan menjadi 3-1 lewat gol dari Bukayo Saka (53'), Gabriel martinelli (58') dan Eddie Nketiah (69').
Hasil ini membuat Arsenal tetap memuncaki klasemen Liga Inggris dengan perolehan 40 poin.
Arsenal unggul 7 poin dari pesaing terdekat mereka Newcastle dan 8 poin diatas Manchester City yang ada di tempat ketiga klasemen.
Hasil ini sekaligus membuat rekor pertandingan kandang Arsenal musim ini masih terjaga dari kekalahan.
Baca juga: Hasil Babak Pertama Arsenal vs West Ham Liga Inggris, The Gunners Tertinggal 0-1
Jalannya Pertandingan
Arsenal memulai pertandingan dengan semangat lebih lantaran hadirnya mantan pelatih mereka Arsene Wanger.
Ini adalah kedatangan pertama kali Arsene Wenger sejak meninggalkan klub pada 2018 lalu.
Arsenal langsung tancap gas melakukan penyerangan ke pertahanan West Ham sejak menit awal.
Upaya Arsenal untuk mencetak gol sebenarnya langsung membuahkan hasil di menit ke-5 melalui Eddie Nketiah.
Namun setelah dilakukan pengecekan VAR, Nketiah yang menerima bola dari Saka ternyata sudah berada dalam posisi offside, wasit menganulir gol itu.
Arsenal terus mencoba membuat keunggulan di hadapan 60 ribu pendukungnya.
Berkali-kali kombinasi serangan yang bertumpu Bukayo Saka dan Gabriel Martinelli mengancam pertahanan West Ham.
Namun upaya tersebut selalu berhasil dipatahkan oleh lini pertahanan The Hammers yang dikawal Thilo Kehrer dan Craig Dawson.
Baca juga: Sedang Berlangsung Live Streaming SCTV Arsenal vs West Ham di Liga Inggris, Nketiah Tampil Starter
Dalam 15 menit pertama Arsenal terus mendominasi, namun sesekali West Ham juga melakukan serangan balik.
Nketiah mendapat peluang dari serangan balik di menit 21', namun sayang percobaan tendangan yang dilakukan berhasil di blok oleh pemain belakang West Ham.
Permainan disiplin yang ditunjukkan tim asuhan David Moyes sukses membendung serangan Arsenal yang dipimpin Martin Odegaard.
Malahan, West Ham justru unggul lebih dulu buah serangan berbahaya dari Jared Bowen yang kemudian menghasilkan penalti.
West Ham mendapat kesempatan untuk mencetak gol dari aksi Jared Bowen yang melakukan tusukan dari sisi kiri kotak penalti.
Namun aksi itu malah dilanggar oleh Wiliam Saliba sehingga wasit menghadiahkan penalti untuk West Ham setelah dilakukan pengecekan VAR.
Said Benrahma yang mengambil penalti tak menyia-nyiakan peluang itu untuk membuat West Ham unggul 0-1 di menit ke-27'.
Baca juga: Hasil Pertandingan Liga Inggris - Brentford vs Tottenham Hotspur, Skor 2-2, Spurs Telat Panas
Arsenel tak tinggal diam, mereka berusaha untuk menyamakan kedudukan.
Namun disisi lain, keunggulan 0-1 West Ham ini semakin membuat mereka merapatkan pertahanan.
Upaya Arsenal hampir saja berbuah hadiah penalti di menit tambahan waktu babak pertama.
Tendangan Martin Odegaard dengan kaki kiri dari luar kotak penalti di blok oleh bek West Ham.
Wasit sempat mengira bola mengenai bek West Ham, namun setelah dilakukan pengecekan VAR wasit tak jadi menghadiahi penalti.
Skor hingga babak pertama berakhir dengan 0-1 untuk keunggulan tim tamu West Ham.
Babak Kedua
Arsenal kembali ke lapangan dengan semangat untuk membalikkan keadaan.
Mikel Arteta tampanya menginstruksikan tim asuhannya untuk spartan menyerang.
Delapan menit selepas turun minum, tepatnya di meniy 53', usaha Arsenal membuahkan hasil.
Tembakan Odeegard yang melenceng justru menghampiri Saka yang ada di kotak penalti.
Tanpa kesulitan, pemain berusia 21 tahun ini pun langsung melesakkan si kulit bundar ke gawang yang dijaga Lukas Fabianski, skor 1-1.
Pertandingan sedikit memanas setelah para pemain kedua tim saling mencoba untuk memancing emosi lawan.
Namun para pemain Arsenal tak mau berlebihan menanggapi aksi pancingan dari penggawa West Ham, mereka terus fokus menyerang.
Lima menit dari gol pertama, Gabriel Martinelli sukses mencetak gol setelah menerima umpan dari Granit Xhaka di sisi kanan gawang Fabianski.
Sepakan kencang mendatar melesat di tiang dekat tanpa mampu dibendung, skor berbalik untuk keunggulan Arsenal 2-1 di menit 58'.
Kamera sempat menyorot Arsene Wenger yang ikut merayakan gol itu dan beberapa saat kemudian namanya bergema di Stadion.
Arsenal tak langsung puas meski telah membalikkan keadaan, mereka terus mengepung lini pertahanan The Hammers.
Hasilnya memuaskan, di menit ke 69' Eddie Nketiah sukses menambah gol untuk Arsenal, skor menjadi 3-1.
West Ham mencoba bangkit mengejar ketertinggalan. Namun pertahanan Arsenal cukup solid.
Tak ada tambahan gol lagi hingga selesai pertandingan meski West Ham cukup sering mengancam di menit-menit terakhir.
Skor berkesudahan 3-1 untuk kemenangan Arsenal.
(Tribunnews.com/Tio)