Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rumor Bursa Transfer Liga 1, Persebaya Potensial Depak Pemain Asing, Gaet Irfan Jaya dan Ardi Idrus?

Persebaya potensial akan mengubah susunan pemain asingnya. Selain itu, Bajul Ijo dikabarkan ingin memulangkan Irfan Jaya dan Ardi Idrus

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Rumor Bursa Transfer Liga 1, Persebaya Potensial Depak Pemain Asing, Gaet Irfan Jaya dan Ardi Idrus?
Tribunnews.com/Muhammad Nursina
Pemain anyar Bali United, Irfan Jaya saat sesi pemanasan jelang laga melawan Barito Putera pada pekan ke-18 BRI Liga 1 2021 di Bali, Minggu (9/1/2021) 

Rumor Bursa Transfer Liga 1, Persebaya Potensial Depak Pemain Asing, Gaet Irfan Jaya dan Ardi Idrus?

TRIBUNNEWS.COM - Kabar bursa transfer Liga 1 diramaikan rumor kalau Persebaya Surabaya akan mendepak sejumlah pemain asing yang minim kontribusi.

Selain itu, Persebaya disebut-sebut mau memulangkan mantan bintang mereka, Irfan Jaya di bursa transfer paruh musim.




Persebaya Surabaya memang wajib berbenah. Bajul Ijo tampil kurang greget sepanjang putaran pertama Liga 1 2022-2023.

Baca juga: Aksi Hansamu Serupa Cristiano Ronaldo dan Raheem Sterling, Bek Timnas Bikin Blooper of The Year?

Baca juga: Hal-Hal Menarik Arema FC Vs Persebaya, Dari Kartu Merah Hingga Gol Indah, Ada Tangis Si Wonderkid

Memasuki jeda paruh musim, Persebaya Surabaya langsung melakukan evaluasi pemain.

Manajer Persebaya, Yahya Alkatiri, mengatakan tiga pemain asing juga tak luput dari evaluasi tim pelatih.

"Bisa jadi, sudah ada evaluasi tiga pemain asing lagi komunikasi dengan coach (Aji Santoso), gimana solusi yang terbaik seperti apa," kata Yahya Alkatiri dilansir dari BolaSport.com, Rabu (28/12/2022).

BERITA TERKAIT

Sejumlah pemain baru kini dikabarkan akan gabung Persebaya di putaran kedua nanti.

Saat ini sendiri ada dua pemain lokal yang dirumorkan tengah didekati oleh Persebaya.

Manajemen Persebaya dikabarkan berminat untuk memulangkan Irfan Jaya.

Seperti diketahui, Irfan Jaya pernah berseragam Persebaya medio 2017 hingga 2021 lalu.

Bersama Persebaya, Irfan Jaya mengoleksi 18 gol dan 11 assist dari 60 penampilan.

Saat ini Irfan Jaya sendiri berseragam Bali United.

Pesepak bola Timnas Indonesia, Irfan Jaya melakukan selebrasi usai mencetak gol keduanya ke gawang Malaysia dalam laga terakhir Grup B Piala AFF 2020 antara Malaysia melawan Indonesia di Stadion Nasional, Singapura, Minggu (19/12/2021) malam. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 1-4 (1-2) untuk kemenangan Timnas Indonesia. AFP/Roslan RAHMAN
Pesepak bola Timnas Indonesia, Irfan Jaya melakukan selebrasi usai mencetak gol keduanya ke gawang Malaysia dalam laga terakhir Grup B Piala AFF 2020 antara Malaysia melawan Indonesia di Stadion Nasional, Singapura, Minggu (19/12/2021) malam. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 1-4 (1-2) untuk kemenangan Timnas Indonesia. AFP/Roslan RAHMAN (AFP/ROSLAN RAHMAN)

Selain Irfan Jaya, Persebaya juga mengincar bek Bali United, Ardi Idrus.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas