Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Skor Inter Milan vs Napoli di Liga Italia: Skor 2-2 Lengkap dengan Susunan Pemain

Prediksi skor laga Inter vs Napoli di Liga Italia, bermain di San Siro laga tersebut akan berakhir dengan hasil imbang.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Guruh Putra Tama
zoom-in Prediksi Skor Inter Milan vs Napoli di Liga Italia: Skor 2-2 Lengkap dengan Susunan Pemain
MIGUEL MEDINA / AFP
Pemain depan Inter Milan asal Bosnia Edin Dzeko (tengah) merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol kedua selama pertandingan sepak bola Grup C Liga Champions UEFA antara Inter Milan dan Viktoria Plzen di stadion Giuseppe-Meazza (San Siro) di Milan, pada 26 Oktober 2022 . Prediksi skor laga Inter vs Napoli di Liga Italia, bermain di San Siro laga tersebut akan berakhir dengan hasil imbang. MIGUEL MEDINA / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Simak prediksi skor laga Inter vs Napoli di ajang Liga Italia giornata ke-16 dilengkapi dengan susunan kedua kesebelasan.

Duel seru Inter vs Napoli akan dihelat di Stadion San Siro pada Kamis (5/1/2023) pukul 02.45 WIB.

Nerazzuri (Inter) tengah berada pada tren positif dalam upaya mengejar margin poin dari Napoli.

Hal tersebut tentunya dalam upaya tetap menjaga kans menjadi juara Liga Italia.

Namun, bursa prediksi skor nampaknya serempak menempatkan hasil imbang laga Inter vs Napoli.

Baca juga: Inter Milan vs Napoli di Liga Italia, Komentar Luciano Spalletti Bikin Fans Partenopei Tepok Jidat

Pemain depan Inter Milan asal Bosnia Edin Dzeko (kiri) mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Atalanta dan Inter pada 13 November 2022 di stadion Atleti Azzurri d'Italia di Bergamo.
Pemain depan Inter Milan asal Bosnia Edin Dzeko (kiri) mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Atalanta dan Inter pada 13 November 2022 di stadion Atleti Azzurri d'Italia di Bergamo. (Isabella BONOTTO / AFP)

Berikut Prediksi Skor Inter vs Napoli:

SportsMole: Inter 2-2 Napoli

Berita Rekomendasi

Sportskeeda: Inter 2-2 Napoli

WhoScored: Inter 1-1 Napoli

Inter Milan saat ini mengemas 30 poin dan berada di posisi kelima klasemen sementara Liga Italia.

Sedangkan tim tamu, Napoli sedang dalam performa impresifnya, dimana lima laga terakhirnya Azzurri (Napoli) selalu catatkan kemenangan.

Napoli saat ini catatkan 41 poin dan bertengger di puncak Liga Italia 2022/2023.


Kemenangan kontra Napoli setidaknya akan membawa Inter ke zona Liga Champions.

Inter Milan memiliki rekor bagus melawan Napoli dan telah memenangkan 68 dari 152 pertandingan yang dimainkan antara kedua tim, dikutip dari Sportskeeda.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas