Hasil Akhir Liverpool vs Wolves di Piala FA: Skor 2-2, Laga Ulangan Menanti The Reds
Hasil akhir laga Liverpool vs Wolves di Piala FA putaran ketiga, berkahir dengan hasil imbang 2-2.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Guruh Putra Tama
Pemain yang diboyong The Reds dari PSV yaitu Cody Gakpo akhirnya memulai debutnya di Anfield.
Liverpool tampil menekan dari awal hingga terpantau di menit ke-10 babak pertama.
Nunez lakukan tentangan spekulasi di menit (17'), namun tendangannya masih jauh dari sasaran.
Menilik statistik di menit (20'), Liverpool catatkan 67 persen ball possession.
Meskipun ball possession tinggi Liverpool belum sekali pun mengancam pertahanan lawan.
Disisi lain, Wolves malah cetak gol terlebih dahulu lewat Guedes (26').
Allison harus membayar mahal atas gol tersebut karena kekeliruannya dalam mengumpan bola yang mampu dipotong oleh Guedes.
Menit ke-38 hampir saja Wolves tambah keunggulan jika Guedes mampu menjangkau umpan dari Traore.
Darwin Nunez berhasil samakan kedudukan lewat first time shootnya yang diberi assist oleh Alexander Arnold dipenghujuk babak pertama (45').
Hingga peluit laga dibunyikan skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Laga baru berjalan enam menit di babak kedua, Mo Salah langsung tambah gol Liverpool, skor 2-1 untuk The Reds (51').
Setelah blundernya di babak pertama, Allison menjadi pahlawan ketika berhasil tepis tendangan Ait-Nouri Wolves di menit (54').
Bertubi-tubi The Reds gempur pertahanan Wolves hingga menit ke-61.
Namun kebanyakan peluang hanya off target.