Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Babak Pertama Manchester City vs Chelsea Piala FA, Diwarnai Penalti, Citizens Pesta Gol 3-0

Manchester City unggul 3 gol tak terbalas atas Chelsea pada putaran ketiga Piala FA, Minggu, (8/1/2023). Mahrez, Alvarez dan Foden cetak gol.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Rochmat Purnomo
zoom-in Hasil Babak Pertama Manchester City vs Chelsea Piala FA, Diwarnai Penalti, Citizens Pesta Gol 3-0
OLI SCARFF / AFP
Striker Manchester City asal Argentina Julian Alvarez (tengah) merayakan dengan Phil Foden (kanan) setelah mencetak gol kedua mereka dari titik penalti selama pertandingan sepak bola putaran ketiga Piala FA Inggris antara Manchester City dan Chelsea di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 8 Januari 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut hasil babak pertama Manchester City vs Chelsea pada putaran ketiga Piala FA 2023, Minggu (8/1/2023) kick-off pukul 23.30 WIB lalu.

Gol pembuka Manchester City dicetak oleh Riyad Mahrez melalui tendangan bebas di menit ke-21.

Sepakan kaki kiri Mahrez mampu menusuk ke gawang Kepa Arrizabalaga dan merubah kedudukan sementara 1-0.

Julian Alvarez yang telah kembali dari pesta juara Piala Dunia menambah keunggulan Manchester City melalui titik putih di menit ke-30.

Gelandang Manchester City Riyad Mahrez (kanan) mencetak gol pembuka dari tendangan bebas ini selama pertandingan sepak bola putaran ketiga Piala FA Inggris antara Manchester City dan Chelsea di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 8 Januari 2023.
Gelandang Manchester City Riyad Mahrez (kanan) mencetak gol pembuka dari tendangan bebas ini selama pertandingan sepak bola putaran ketiga Piala FA Inggris antara Manchester City dan Chelsea di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 8 Januari 2023. (Oli SCARFF / AFP)

Baca juga: Link Streaming & Susunan Pemain Man City vs Chelsea Piala FA, Kick-off 23.30 WIB, Tonton di Sini

Manchester City menerima hadiah penalti setelah wasit melakukan pengecekan melalui VAR.

Kai Havertz dianggap melakukan pelanggaran terhadap Aymeric Laporte di kotak penalti Chelsea.

Gol ke-tiga Manchester City dicetak oleh sang wonder kit, Phill Foden.

Berita Rekomendasi

Foden terima umpan matang dari kompatriot Kyle Walker di sisi kanan penyerangan di menit ke-38.

Jika bertahan hingga waktu usai hasil ini menambah dominasi Manchester City atas Chelsea.

The Citizen tak terkalahkan di lima pertemuan terakhir, serta di musim ini Chelsea telah kalah oleh Manchester City dari semua turnamen di Inggris.

Jalannya Pertandingan

Manchester City bermain tidak dengan skuad terbaiknya

Mengingat dua hari yang lalu menggelar pertandingan Liga Inggris.

Pep Guardiola memilih untuk merotasi pemain.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas