Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Timnas Vietnam Curi Start Final AFF 2022, Kirim Mata-Mata di Laga Malaysia vs Thailand

Timnas Vietnam kirim asisten pelatih, Luu Danh Minh untuk memata-matai laga Semifinal Malaysia vs Thailand di Bukit Jalil pada (7/1/2023).

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Rochmat Purnomo
zoom-in Timnas Vietnam Curi Start Final AFF 2022, Kirim Mata-Mata di Laga Malaysia vs Thailand
Instagram @Park.hangseo
Park Hang-seo selaku pelatih Vietnam di Piala AFF 2020 

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Vietnam curi start partai Final setelah mengutus salah satu staf kepelatihanannya untuk memata-matai pertandingan Malaysia vs Thailand leg pertama Semifinal AFF 2022 (7/1/2023).

Asisten Pelatih, Luu Danh Minh ialah yang mendapat perintah langsung dari Park Hang-seo, pelatih kepala Vietnam untuk terbang ke pertandingan Malaysia vs Thailand.

Barulah pada hari Minggu (8/1/2023) 'sang mata-mata' kembali ke Vietnam untuk bersiap di leg kedua Semifinal kontra Timnas Indonesia, Senin (9/1/2023).

Pertandingan leg kedua Semifinal AFF 2022 antara Vietnam vs Timnas Indonesia digelar di Stadion My Dinh, kick-off pukul 19.30 WIB.

Baca juga: Gawang Vietnam Masih Perawan di Piala AFF 2022, Shin Tae-yong: Serangan Kami Kuat

Dilansir melalui Soha.vn, setelah bermain imbang 0-0 kontra Timnas Indonesia (6/1/2023), pelatih Park Hang-seo langsung mengutus Luu Danh Mink ke Kuala Lumpur.

Intruksi tersebut bukan tanpa alasan, melainkan guna memetakan kekuatan tim pesaing lainnya.

Yakni Malaysia dan Thailand yang berpeluang jumpa di partai Final dengan Vietnam.

BERITA REKOMENDASI

Alih-alih segera pulang ke Hanoi bersama rombongan, Luu Danh Minh terbang ke Bukit Jalil, Malaysia.

Pertandingan tersebut dimenangkan oleh Harimau Malaya dengan gol cantik Faisal Halim melalui first touch-nya.

Meskipun Vietnam belum melakoni leg kedua kontra Timnas Indonesia pengutusan delegasi tersebut dirsasa penting.

Pelatih asal Korea Selatan, Park Hang-seo telah memikirkan persiapan untuk laga Final Piala AFF 2022.

Sebuah sikap yang cerdik, selalu berpikir satu langkah lebih maju dari para pesaingnya.


Kebijakan tersebut diambil karena pihak AFF tak perkenankan untuk merekam, selain tim tuan rumah.

Luu Danh Minh hanya menonton dan mencatat pemain Malaysia dan Thailand yang berpeluang merepotkan Vietnam.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas