Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Mantan Asisten Alex Ferguson Beberkan Alasan Manchester United Boyong Wout Weghorst

Rene Meulensteen yang pernah menjadi asisten Sir Alex Ferguson melontarkan analisisnya tujuan Setan Merah memboyong Weghorst.

Penulis: deivor ismanto
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Mantan Asisten Alex Ferguson Beberkan Alasan Manchester United Boyong Wout Weghorst
zimbio
Rene Meulensteen (kiri). Rene Meulensteen yang pernah menjadi asisten Sir Alex Ferguson melontarkan analisisnya tujuan Setan Merah memboyong Weghorst. 

“Dia juga bagus dalam permainan link-up, anda bisa memberinya bola lalu bermain melalui dia,” tegas pria berusia 58 tahun itu.

Pemain depan Belanda Wout Weghorst (kiri) bersaing dengan gelandang Austria Konrad Laimer selama pertandingan sepak bola Grup C UEFA EURO 2020 antara Belanda dan Austria di Johan Cruyff Arena di Amsterdam pada 17 Juni 2021.
Pemain depan Belanda Wout Weghorst (kiri) bersaing dengan gelandang Austria Konrad Laimer selama pertandingan sepak bola Grup C UEFA EURO 2020 antara Belanda dan Austria di Johan Cruyff Arena di Amsterdam pada 17 Juni 2021. (Dean Mouhtaropoulos / POOL / AFP)

Baca juga: Bursa Transfer Liga Inggris: Joao Felix Resmi Mendarat, Chelsea Masih Bisa Boyong 3 Pemain Baru

Selama menjalani masa peminjaman bersama Besiktas, Weghorst itu sukses menunjukkan ketajamannya.

Dari 18 laga, Weghorst mampu mencatatkan 8 gol dan 4 assist untuk membawa Besiktas bersaing di papan atas Liga Turki.

Ia juga dibawa Louis van Gaal guna membela Timnas Belanda di ajang Piala Dunia 2022 lalu.

Yang masih segar diingatan, sang striker mampu mencetak dua gol krusial di menit akhir ke gawang Argentina.

Meski akhirnya Oranje kalah dalam babak adu penalti, brace Weghorst mengisyaratkan bahwa ia adalah penyerang yang dapat diandalkan.

Pemain kelahiran 7 Agustus itu menjadi opsi brilian untuk menjadi ujung tombak Setan Merah yang membutuhkan penyerang murni.

Baca juga: Liga Inggris: 5 Hal yang Harus Dilakukan Graham Potter Guna Kembalikan Performa Chelsea

BERITA TERKAIT

Weghorst telah berpengalaman mencicipi kompetisi Liga Inggris bersama Burnley di musim lalu.

Ia didatangkan Burnley dari Wolfsburg dengan nilai transfer 22 juta euro.

Angka tersebut sekaligus mengukir namanya sebagai pemain termahal yang pernah didatangkan Burnley sepanjang sejarah.

Namun, catatan golnya bersama Burnley dapat dibilang buruk, ia hanya mampu menciptakan 2 gol dari 20 laga.

Meski begitu ada hal lain yang membuat nama Weghorst tetap menjadi idaman Setan Merah.

Adalah catatan pressure sang pemain, musim lalu, per catatan FBref, Weghorst menjadi pemain tersibuk yang merebut bola dari lawan (4.65)

Skema Ten Hag yang bermain menekan membuat pria asal Bleanda itu dapat dijadikan senjata sebagai striker defensive striker.

(Tribunnews.com/Deivor)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas