Bursa Transfer: Lini Serang Chelsea Kian Gendut, Hakim Ziyech Segera Dibajak Newcastle United
Tawaran akan segera diberikan oleh pihak The Magpies, harga Ziyech sendiri di marker berada di angka 20 hingga 30 juta euro.
Penulis: deivor ismanto
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Newcastle United menjadikan nama Hakim Ziyech sebagai target mereka di bursa transfer musim dingin ini.
Newcastle mencoba memanfaatkan situasi Chelsea yang lini depan mereka diisi oleh nama-nama elite.
Datangnya Christopher Nkunku dan Mykhailo Mudryk ke Stamford Bridge, membuat skuat lini depan Chelsea menggendut.
Baca juga: Chelsea Gelontorkan 100 Juta Euro atau Rp 1,6 Triliun untuk Dapatkan Mykhaylo Mudryk dari Ukraina
Terhitung, ada tujuh penyerang yang dimiliki oleh skuat asuhan Graham Potter itu.
Dilansir 90min, The Magpies tergakum-kagum dengan penampilan Ziyech di Piala Dunia 2022 lalu.
Meskipun penampilannya bersama The Blues dapat dibilang tak terlalu mentereng.
Newcastle tetap percaya dengan kemampuan pemain asal Maroko itu sebagai seorang winger dan pemain nomor 10.
Tawaran akan segera diberikan oleh pihak The Magpies, harga Ziyech sendiri di marker berada di angka 20 hingga 30 juta euro.
"Newcastle sedang mempersiapkan tawaran kepada Chelsea untuk merekrut pemain depan mereka, Hakim Ziyech bulan ini," tulis laporan 90min.
Eks pemain Ajax Amsterdam itu menjadi sosok kunci untuk mengisi sisi kanan serangan Singa Atlas di Piala Dunia 2022 lalu.
Catatan 2 assist dan 1 gol yang ia torehkan adalah bukti dari betapa pentingnya peran Ziyech untuk Maroko di Piala Dunia 2022.
Tak hanya itu, sebagai winger, ia juga mampu menjadi sosok kreator dengan catatan 15 umpan kunci yang ia lesatkan hanya dari 7 pertandingan.
Ya, Ziyech adalah versatile, berposisi asli sebagai winger, pemain berusia 29 tahun itu juga dapat dimainkan sebagai trequartista atau pemain nomor 10.
Baca juga: Bak Peramal, Jose Mourinho Sudah Prediksi Magis Mikel Arteta & Arsenal Sejak 2 Musim Lalu
Meski hanya mencetak 8 gol dan 6 assist untuk Chelsea di musim lalu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.