Live Streaming dan Starting XI Man City vs Tottenham Liga Inggris, Kevin De Bruyne Cadangan
Inilah live streaming pertandingan Liga Inggris antara Manchester City vs Tottenham Hotspur di Vidio.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Berikut live streaming pertandingan Liga Inggris antara Manchester City vs Tottenham Hotspur.
Laga tunda pekan ke-7 Liga Inggris antara Manchester City vs Tottenham Hotspur ini, Kevin De Bruyne duduk di bangku cadangan.
Pep Guardiola ternyata lebih memilih Jack Grealish dan Julian Alvarez sebagai starter.
Seperti yang diketahui, duel Man City vs Spurs akan dilaksanakan di Stadion Etihad, Jumat (20/1/2023) pukul 03.00 WIB dan bisa disaksikan melalui live streaming Vidio.
Baca juga: Barcelona Siapkan Rencana Boyong Sosok Pemain Ini dari Manchester City Secara Gratis, Ini Pemainnya
Live Streaming
Susunan Pemain
Manchester City (4-3-3)
Ederson; Lewis, Akanji, Stones, Ake; Gundogan, Rodri, Grealish; Mahrez, Haaland, Alvarez.
Subs: Cancelo, De Bruyne, Dias, Foden, Laporte, Ortega, Phillips, Silva, Walker.
Tottenham Hotspur (3-4-2-1)
Lloris; Davies, Dier, Romero; Perisic, Hojbjerg, Bentancur, Emerson Royal; Son, Kulusevski; Kane.
Subs: Bissouma, Doherty, Forster, Lenglet, Richarlison, Sanchez, Sarr, Sessegnon, Tanganga.
Ederson akan berdiri untuk mengawal gawang The Citizens.
Sementara empat bek akan bahu-membahu menjaga pertahanan mereka dari serangan Spurs, yaitu Lewis, Akanji, Stones, dan Ake.
Kemudian Rodri akan menjadi pivot di lini tengah ditemani oleh Gundogan dan Grealish.
Di depan, trio Mahrez, Haaland, dan Alvarez akan mengancam gawang The Lilywhites.
Di sisi lain, Tottenham masih memasang Lloris sebagai kapten.
Tiga bek akan membantunya, mereka adalah Davies, Dier, dan Romero.
Kemudian di posisi bek sayap akan diisi oleh Perisic dan Emerson Royal.
Sementara tengah akan dikawal Hojbjerg dan Bentancur.
Kemudian sisi penyerangan diserahkan kepada Son, Kulusevski, dan Kane.
(Tribunnews.com/Deni)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.