Widodo C Putro: Jangan Beri Peluang Pemain Dewa United Cetak Gol Ke Gawang Bhayangkara FC
Widodo Cahyono Putro menilai Dewa United FC tengah dalam kondisi apik saat ditangani pelatih anyarnya, Jan Olde Riekerink.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Bhayangkara FC, Widodo Cahyono Putro menilai Dewa United FC tengah dalam kondisi apik saat ditangani pelatih anyarnya, Jan Olde Riekerink.
Semenjak ditangani pelatih asal Belanda itu pada tengah musim, Dewa United tercatat belum terkalahkan: dua kali menang dan sekali imbang.
Menurut Widodo permainan Dewa United sangat efektif saat menyerang dan mampu mengoptimalkan peluang menjadi gol.
“Ya, mereka di pertandingan terakhir saya lihat mereka cukup impresif, mereka juga agresif dan tentunya pemain asing mereka saya lihat cukup dinamis dan yang terpenting mereka bisa menciptakan peluang dan dimaksimalkan menjadi gol, meskipun tidak banyak peluang tapi mereka bisa ciptakan gol,” kata Widodo C Putro, Jumat (27/1/2023).
Permainan Dewa United yang efektif saat menyerang pun telah dipelajari Widodo C Putro.
Untuk itu ia meminta kepada Anderson Sales dkk. agar benar-benar bertahan dan antisipasi jangan sampai para pemain Dewa United mendapatkan peluang.
“Jadi ini yang perlu kita waspadai begitu lawan masuk di pertahanan kita, kita harus 100 persen bahkan lebih dari itu kita harus antisipasi itu, blok mereka supaya tidak leluasa ke gawang kita,” terang Widodo.
Seperti diketahui, Bhayangkara FC yang telah menjalani 19 pertandingan kini berada di peringkat ke-15 dengan mengemas 19 poin. Sementara Dewa United FC berada satu peringkat di atas Bhayangkara FC.
Pertandingan Bhayangkara FC vs Dewa United FC dalam lanjutan Liga 1 2022/2023 akan bergulir di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (28/1/2023).