Liga Italia - Juventus Pertimbangkan untuk Jual Paul Pogba, Geram Gegara Cedera Tak Kunjung Usai
Juventus dikabarkan sudah muak dengan Pogba lantaran hingga kini belum juga sembuh dari cedera yang dialami.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
"Kami berharap dia kembali secepat mungkin karena bagaimanapun dia adalah pemain yang kami andalkan," kata Max.
"Saya telah berada di klub selama 50 tahun di dunia sepak bola: ketika hal-hal yang bertentangan terjadi, maka Anda harus bersabar untuk keluar darinya," terangnya.
Pogba belum tampil untuk Juventus musim ini, pertandingan kompetitif terakhirnya terjadi saat United kalah telak 4-0 dari Liverpool April lalu.
Kehadiran Pogba kini sangat dibutukahkan untuk Juventus guna kembali bersaing di papan atas klasemen.
Setelah hasil yang cukup mengecewakan di beberapa pertandingan terakhir, serta ditambah pengurangan 15 poin, Juventus kini melorot jauh di peringkat 13 klasemen.
Skuad asuah Allegri bisa disebut sudah dipastikan kehilangan gelar scudetto.
Sebaliknya, mereka harus berjuang untuk meraih kemenangan guna keluar dari ancaman degradasi.
(Tribunnews.com/Tio)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.