Juventus Terancam Tak Bermain di Kompetisi Eropa, Paul Pogba Ingin Tunjukkan Loyalitasnya
Gelandang asal Prancis, Paul Pogba, tidak berniat untuk meninggalkan Juventus meskipun Si Nyonya Tua absen dari kompetisi Eropa pada musim mendatang.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
Instagram @Paulpogba
Pose Paul Pogba di Allianz Stadium sebagai perayaan kembali bergabung Juventus pada bursa transfer musim panas 2022. Pogba tidak berniat untuk meninggalkan Juventus meskipun Si Nyonya Tua absen dari kompetisi Eropa pada musim mendatang.
Usai mengalami cedera panjang sejak tahun lalu, Pogba diharapkan akan segera fit.
Pada pertandingan terakhir ketika Bianconeri memperoleh kemenangan dengan skor 1-0 atas Lazio di Coppa Italia, mantan pemain Manchester United itu tak terlibat.
Sebelum pertandingan dimulai, pemain berusia 29 tahun tersebut mengalami masalah pada fisiknya.
Dikutip dari Tuttomercatoweb, Pogba saat ini sedang bekerja kerja untuk memulihkan kondisi tubuhnya.
Ia kemungkinan bisa bermain kala Juventus bertamu ke markas Salernitana, Rabu (8/2/2023) pukul 02.45 WIB.
Jika semuanya berjalan sesuai rencana, Pogba akan berada di lapangan sejak awal pertandingan.
(Tribunnews.com/Deni, Tio)
Berita Rekomendasi